Terpapar Covid-19 Lagi, Haykal Kamil Ungkap Kondisi dan Gejala yang Dialaminya
Melalui laman Instagram pribadinya, adik dari Zaskia Adya Mecca ini mengatakan bahwa ia kembali dinyatakan positif Covid-19. Sebelumnya, ia juga mengungkapkan bahwa dirinya banyak menjalani kegiatan pada pekan lalu dan rutin melakukan swab setiap acara offline. Dikatakannya bahwa hasilnya selalu negatif.
Kasus Covid-19 di Indonesia kembali meningkat dalam beberapa waktu terakhir ini. Tak memandang usia maupun jabatan, siapa saja bisa terpapar virus yang mewabah ke seluruh penjuru dunia ini tak terkecuali, para selebriti tanah air.
Belakangan, beberapa artis tampak mengumumkan bahwa mereka dinyatakan positif Covid-19. Bahkan, ada dari mereka yang terpapar Covid-19 untuk kedua kalinya. Salah satunya adalah Haykal Kamil.
-
Siapa yang dilibatkan dalam penanganan pandemi Covid-19 dalam disertasi Kombes Pol Dr. Yade Setiawan Ujung? Analisis ini menawarkan wawasan berharga tentang pentingnya kerjasama antar-sektor dan koordinasi yang efektif antara lembaga pemerintah dan non-pemerintah dalam menghadapi krisis kesehatan.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Siapa yang memimpin aksi demo petani Kendeng saat pandemi COVID-19? Aksi demo petani Kendeng kembali dilakukan saat pandemi COVID-19. Kala itu mereka menolak aktivitas penambangan yang dianggap berpotensi merusak lingkungan.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Kenapa Ndalem Priyosuhartan pernah dijadikan tempat isolasi covid-19? Bangunan itu memiliki banyak koleksi barang antik.
Melalui laman Instagram pribadinya, adik dari Zaskia Adya Mecca ini mengatakan bahwa ia kembali dinyatakan positif Covid-19. Sebelumnya, ia juga mengungkapkan bahwa dirinya banyak menjalani kegiatan pada pekan lalu dan rutin melakukan swab setiap acara offline. Dikatakannya bahwa hasilnya selalu negatif.
Namun, tepat pada Minggu (30/01) lalu, buah hatinya Khawla mengalami demam tinggi. Ia pun memutuskan dan mengajak orang-orang yang ada di rumahnya melakukan tes swab antigen mandiri. Dari semua yang melakukan tes, hanya Haykal yang dinyatakan positif Covid-19.
“Antisipasi terburuk, kita serumah langsung swab antigen gw jadi petugasnya. Hasilnya mbak di rumah negatif, suster negatif, Namirah negatif, Khawla negatif,yg terakhir tes adalah gue, dibantu Nay sebagai petugasnya dan hasilnya gue positif Covid-19 lagi," tulisnya di Instagram.
Jalani Isolasi Mandiri
Tak cukup puas dengan hasil tes yang dilakukan secara mandiri, Haykal Kamil kemudian kembali menjalani rangkaian tes Covid-19. Hasil pun tetap menunjukkan bahwa dirinya dinyatakan positif Covid-19.
“Untuk memastikan langsung berangkat ke lab, ambil paket yang same day. Ternyata qodarullah confirmed positif. Disuruh istirahat dulu, nih, untuk beberapa waktu ke depan,” tulisnya.
Setelah dipastikan terpapar Covid-19, Haykal kini menjalani isolasi mandiri di luar rumah, tepatnya di kantor miliknya yang belum sempat dihuni.
“Demi kenyamanan bersama, gue memilih isoman di luar rumah, kebetulan ada kantor yang baru disewa dan belum sempat dihuni karena masih renovasi. Akhirnya, seperti membuat candi dalam satu malam, ruangan kosong langsung disulap jadi kamar. Area di lantai 2 dan cukup luas dan dari aktvitas orang-orang, inilah yang menjadi rumah untuk beberapa waktu ke depan," lanjutnya.
Instagram/haykalkamil©2022 Merdeka.com
Gejala yang Dialami
Aktor berusia 31 tahun kemudian membeberkan gejala yang dialaminya usai dinyatakan positif Covid-19.
“Gejala yang timbul adalah flu, bersin-bersin, dan sesak napas (karena gue ada riwayat asma),” tulisnya.
Meski mengalami beberapa gejala, Haykal mengatakan bahwa gejala yang dirasakannya kali ini lebih ringan dibanding sebelumnya.
“Kalau dibandingkan tahun lalu, rasanya ini lebih ringan, karena tidak ada demam,” jelasnya.
Mengakhiri unggahannya, Haykal Kamil tak lupa pula mengingatkan warganet untuk tetap menjaga kesehatan dan tak mengabaikan protokol kesehatan.
"jadi buat warga Instagram, jaga kesehatan, kasus lagi naik nih, jika tidak urgent jangan keluar rumah ya, Varian Omricon jauh lebih gampang menular, gue ceroboh merasa udah vaksin 3X jadi suka buka masker kalau di kantor atau mobil, jangan abai prokes ya, stay safe," tutupnya.
Instagram/haykalkamil©2022 Merdeka.com