Viral Bapak Penjual Air Aren Ini Tetap Semangat Berjualan Meski Pundaknya Sakit, Aksi Security Banjir Pujian
Pemilik akun @matirnomatters mengunggah video yang menunjukkan semangat seorang bapak penjual air aren.
Pemilik akun @matirnomatters mengunggah video yang menunjukkan semangat seorang bapak penjual air aren.
Viral Bapak Penjual Air Aren Ini Tetap Semangat Berjualan Meski Pundaknya Sakit, Aksi Security Banjir Pujian
Belum lama ini, seorang pria dengan akun @matirnomatters mengunggah video yang menunjukkan semangat seorang bapak penjual air aren. Bapak ini tetap semangat memikul dagangannya meski berat dan pundaknya sakit.
Di tengah video mengharukan ini, aksi seorang security yang memberinya tempat berteduh dan membantunya pun makin mencuri perhatian publik. Video ini pun viral dan menuai pujian warganet.
- Viral Penumpang Batik Air Diturunkan dari Pesawat, Ternyata Penyebabnya Gara-Gara Hal Sepele Ini
- Viral Video 'Om Bule' Mengaku Tidak Ada Air di IKN, Begini Respons Polisi
- Viral Momen Pria Kedapatan Jualan Air Mineral saat Menunggu Wawancara Kerja, Aksinya Curi Perhatian
- Viral Tempat Parkir di Tangerang Kebanjiran, Air Sampai Masuk ke Dalam Mobil
Di awal video, bapak ini tampaknya sudah lelah harus berjalan seharian menjajakan air aren. Ia juga tampak menahan pundak yang mungkin terasa sakit karena harus memikul beban dua batang bambu besar berisi dagangannya.
Dagangannya belum habis, bapak ini pun harus buru-buru karena hari sudah mendung sebelum turun hujan deras. Dengan semangatnya, bapak ini pun terus berjalan dengan cepat.
Bertemu Security Baik Hati
Benar saja, tak lama hujan pun turun dengan derasnya. Bapak ini pun berhenti di sebuah tempat untuk berteduh. Beruntung, Ia bertemu security yang sangat baik. Tak hanya mengizinkan bapak berteduh, ia juga membeli dagangan bapak ini.
tiktok.com
Ia bahkan mengajak bapak penjual tersebut untuk mencari tempat nyaman untuk berteduh agar tidak terkena cipratan air hujan yang sangat deras. Bapak ini pun bisa berteduh sambil beristirahat sejenak usai berjalan seharian.
Kemudian, pria pemilik video ini menhampiri bapak penjual air aren ini. Saat baru datang, bapak penjual pun tampak tersenyum ke arahnya seolah menyambut kedatangan pria yang merekam tersebut.
Saat berkata ingin beli, bapak ini pun langsung berdiri dengan semangat untuk menyiapkan pesanan.
Seketika bapak ini berdiri menyiapkan pesanan, security pun ikut berdiri dan berinisiatif membantu memegang plastik. Security ini berdiri tanpa dimintai bantuan oleh bapak penjual air aren.
Diborong
Setelah mencobanya dan mengatakan enak, akhirnya ia pun memborong dagangan bapak penjual air aren hingga beberapa bungkus. Lagi-lagi, bapak penjual tersebut langsung berdiri dengan semangat karena dagangannya akan diborong.
tiktok.com
Lagi-lagi, security pun sangat peka dan kembali membantu bapak ini. Ia bahkan membantu mengikat air aren dan membungkusnya dengan kantong kresek.
Saat membayar, ia pun menyelipkan foto bapak ini yang ia ambil sebelumnya. Bapak ini pun tersenyum melihat fotonya sendiri.
Tak butuh waktu lama, video ini pun viral dan banjir pujian dari warganet.
Tak sedikit yang memuji sikap security yang dengan ringan hati turut membantu bapak penjual air aren membungkus dagang.
"Respect banget sama pak securitynya, sumpah ini yg mempekerjakan perlu ngasih apresiasi," tulis seorang warganet.
"Bapak securitynya luar biasaa baiknya, terima kasih ya pak. buat bapak penjual air aren, sehat2 ya bapakk. senyumnya tulus banget," tulis warganet lain.
"Sehat2 masss, pak satpam, sm bapaknya. kalian semua orang baik, smg kebaikan selalu mengikuti kemana pun kita melangkah," ujar warganet lain mendoakan semuanya.