Ahok geram saat ditanya kenapa tak pernah hadir saat penggusuran
Ahok sebut bila dia hadir di lokasi maka akan terjadi keributan warga yang tidak terima digusur.
Sikap Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama yang tidak pernah datang ke lokasi penggusuran ternyata mendapat sorotan dari sejumlah pihak hingga warga DKI. Mulai dari penertiban Kampung Pulo, Kalijodo, Pasar Ikan hingga permukiman warga Luar Batang di sekitar Pelabuhan Sunda Kelapa.
Ahok, sapaan Basuki mengatakan punya alasan khusus untuk itu. Menurutnya, dia tidak perlu datang karena sudah memiliki intelijen untuk mengetahui kondisi di lokasi.
"Saya kan punya intel. Sekarang buat apa saya datang ke lokasi? Orang sudah ngeyel ngotot dudukin tanah negara," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Senin (11/4).
Dia menuding pihak yang ingin dia hadir ke lokasi hanya ingin memancing keributan dan cenderung mengadu domba. Bukan berarti takut, Ahok mengklaim pernah datang ke lokasi sampai harus menggunakan perahu untuk mengecek lokasi yang jadi sasaran pendemo.
"Ya sekarang buat apa saya datang ke lokasi penggusuran. Saya sudah lihat semua. Sebelumnya kamu kira saya enggak datang? Aku naik perahu jalan sampai dalam. Kamu kira semua daerah penggusuran aku enggak pernah masuk jalan kaki ke dalam? Sudah," tegasnya.
Bila ada yang ingin ia hadir, maka Ahok menilainya sebagai tindakan pengecut. Akhirnya, Ahok pun meradang. Dia justru meminta pihak tersebut untuk berduel di atas ring satu lawan satu dengannya.
"Lu itu pengecut, lu kalau pengen merancang itu ngajak gua duel naik ring aja. Gua enggak terlalu buruk juga gitu loh. Aku enggak terlalu buruk. Tapi satu lawan satu ya," tegas Ahok geram.
Ditambahkannya, setiap akan menggusur suatu kawasan, dia selalu ada di posisi serba salah. Pasalnya, bila dia hadir di lokasi maka akan terjadi keributan warga yang tidak terima digusur. Namun, jika dia membalas, maka Ahok disebut menganiaya.
"Sekarang pas lagi penggusuran, dar der dor suruh aku datang. Kamu itu pengecut, kamu ngarep di situ saya ribut. Sekarang orang lempar saya, kalau gua diam lu tulis Ahok berdarah-darah dipukul orang, kalo gua balas pukul dia balik, Ahok menganiaya orang," ujarnya.
Baca juga:
PDI Perjuangan ingatkan Ahok: Jokowi tidak pernah ada bentrok
Isak tangis warga pasar ikan: Ini kiamat kecil dari Ahok
Rombongan musisi dan artis temui Ahok bahas hak cipta
Ini wawancara lengkap Sunny Tanuwidjaja
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"