Ahok: Kalau ibu-ibu PKK cuma ikut acara perlombaan, bubarin saja
Ahok bakal buat berbagai kegiatan agar ibu-ibu PKK ada kegiatan sosial.
Eksistensi kelompok pembinaan kesejahteraan keluarga (PKK) di sejumlah institusi dinilai tak berjalan dengan baik. Untuk menghindari pemikiran demikian, Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, akan memaksimalkan PKK Pemprov DKI yang dipimpin istrinya Veronica Tan.
Ahok, sapaan Basuki, tak mau image ibu-ibu PKK cuma gemar mencari hadiah tapi minim aksi sosial.
"Saya enggak mau orang berpikir ibu-ibu PKK itu kurang kerjaan. Kalau cuma ikut acara-acara perlombaan yang tidak penting dan tidak melaksanakan kewajibannya, mending bubarin saja. Saya maunya melihat kemampuan ibu-ibu itu," ujar Ahok dalam pidatonya di acara Women for The World di Balai Kota, Kamis (7/5).
Dia pun menggagas gerakan 'Ketuk Pintu Buka Hati' yang akan dilaunching pada Minggu (24/5) mendatang. Kegiatan ini dia canangkan untuk memberdayakan ibu-ibu PKK agar dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang tinggal di rumah susun sederhana sewa (rusunawa).
Selain itu, Ahok juga akan meresmikan enam ruang publik terbuka ramah anak dan lansia di tiap wilayah ibu kota (RPTRA). Tentunya, ruang tersebut akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk mendukung kinerja para ibu-ibu PKK.
"Di taman tersebut kami akan sediakan berbagai fasilitas, misalnya PAUD, klinik, dan perpustakaan. Kami akan menilai kinerja ibu-ibu PKK akan dinilai dari seberapa aktif warga di ruang publik tersebut," imbuh mantan Bupati Belitung ini.
Baca juga:
Ahok sindir Organda DKI: Selama 10 tahun beres enggak, kerjanya apa?
Jika tak mau ikut aturan main, Organda DKI bakal didepak Ahok
Janji manis Ahok benahi Transjakarta hingga tendang APTB
Ahok ngamuk, bakal ganti APTB dengan Kopami dan Kopaja
Ahok soal APTB banyak langgar aturan: Apa itu enggak kurang ajar!
MUI sebut wacana lokalisasi ala Ahok haram dilaksanakan
MUI minta Ahok tiru Risma soal penanganan prostitusi
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Di mana Ahok menghabiskan masa kecilnya? Masa kecil Ahok sendiri dihabiskan di Desa Gantung, Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur.