Ahok percayakan Jakpro kerjakan sarana lomba di Asian Games 2018
PT Jakpro telah mempersiapkan lahan guna penambahan bangunan untuk Asian Games.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok tengah bersemangat persiapkan Jakarta sebagai tuan rumah Asian Games 2018 nanti. PT Jakpro menjadi andalan Ahok persiapkan pelbagai sarana.
Hal tersebut diungkapkan Ahok melalui Deputi Gubernur Bidang Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Sylviana Murni. Adapun sarana segera dilengkapi, di antaranya wisma atlet, arena balapan sepeda (Velodrome) dan pacuan kuda (Equestrian). Menurut dia, Direktur Utama PT Jakpro Abdul Hadi sudah mendapat perintah langsung dari Ahok dan disampaikan ke Ketua Olimpiade Indonesia (KOI), Erick Tohir.
"Kita langsung tadi pak Gubernur sampaikan bahwa Pak Abdul Hadi selaku Dirut PT Jakpro untuk siapkan segala sesuatu," kata Sylviana di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka, Jakarta, Kamis (26/11).
Pertemuan dengan Erick, Ahok dan Hadi, merupakan koordinasi percepat pengerjaan semua fasilitas Asian Games 2018. Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI ini bakal membangun maupun perbaiki dion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Wisma Atlet Kemayoran, Veldrome Rawamangun.
"Kan sudah pernah disampaikan oleh Pak Presiden kalau Jakarta siap untuk jadi tuan rumah, tambah lagi pak Ahok dengan semangat luar biasa siap untuk hadapi Asian Games. Insya Allah sebentar lagi akan dilaksanakan tahun 2018," ujarnya.
Dia menambahkan, PT Jakpro telah mempersiapkan lahan guna penambahan bangunan untuk Asian Games. Secara teknis, pihaknya juga telah mengantongi izin dari Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani.
"Artinya lahan sudah siap untuk dibangun, kami juga sudah punya maket dan sebagainya. Kalau teknisnya nanti sama beliau (Hadi), dan yang pasti beliau juga sudah sampaikan sesuai dengan strukturnya ke Ibu Puan, dari Ibu Puan sudah dukung sekali," pungkas Sylviana.
Baca juga:
Pada Ahok, Erick Tohir sindir banyak venue di Jakarta berusia uzur
Erick Tohir: GBK dianggarkan Rp 600 M, sudah disetujui sama DPR
Tak ada sponsor rokok di ajang Asian Games 2018
Masih bermasalah, stadion BMW tak dipersiapkan untuk Asian Games
Polemik wisma atlet di Kemayoran, Djarot bilang 'bangun saja dulu'
-
Siapa yang berkontribusi dalam revitalisasi GBK pada Asian Games 2018? Vita mengatakan, pada ajang perhelatan Asian Games 2018 pihaknya kembali berpatipasi dalam revitalisasi GBK melalui aplikasi produk ThruCrete yang mampu meresapkan air ke dalam tanah di sejumlah area di Kawasan GBK, seperti Taman Krida Loka, jalur pejalan kaki dan lintasan joging.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Kapan Indonesia menjadi Juara Umum SEA Games di bawah kepemimpinan Wismoyo Arismunandar? Indonesia pernah jadi raja Asia Tenggara dalam bidang olahraga. Negara maritim ini berhasil jadi Juara Umum SEA Games 1997 di Jakarta. Di balik prestasi ini, ada peran besar sosok Jenderal TNI (Purn.) Wismoyo Arismunandar.
-
Dimana Opening Ceremony Asian Games 2022 diadakan? Opening Ceremony Asian Games 2022 digelar di National Stadium Hangzhou, China pada Sabtu (23/9) malam.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.
-
Siapa yang meresmikan kantor tetap FIFA Asia di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).