Anies Sebut Kemarau Perburuk Kualitas Udara, Ini Penjelasan Dinas Lingkungan Hidup
Dari penjelasan BMKG, saat panas seperti saat ini partikel-partikel yang dihasilkan dari aktivitas di kota, mulai dari kendaraan ataupun industri akan menutup dan membentuk lapisan di atmosfer. Sehingga musim kemarau itu menimbulkan efek inversi di atmosfer.
Pelaksana tugas (Plt) Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Andono Warih telah menggelar rapat bersama Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika terkait musim kemarau yang disebut-sebut ikut berkontribusi terhadap memburuknya kualitas udara di Ibu Kota. Badai el nino diprediksi terjadi hingga tiga bulan ke depan.
"Akan panas terus, enggak ada hujan," kata Andono di gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (3/7).
-
Bagaimana Anies Baswedan menanggapi kekalahan Pilpres? "Mau perjalanan yang nyaman dan enak, pilih jalan yang datar dan menurun. Tapi jalan itu tidak akan pernah mengantarkan kepada puncak manapun," ujarnya."Tapi kalau kita memilih jalan yang mendaki, walaupun suasana gelap ... kita tahu hanya jalan mendaki yang mengantarkan pada puncak-puncak baru."
-
Apa berita bohong yang disebarkan tentang Anies Baswedan? Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi sasaran berita bohong atau hoaks yang tersebar luas di media sosial. Terlebih menjelang Pilkada serentak 2024.
-
Apa yang disampaikan Anies Baswedan di sidang perdana PHPU? "Karena memang sebagai prinsipal di awal kami hadir menyampaikan pesan pembuka sesudah itu nanti disampaikan lengkap oleh tim hukum," kata Anies, kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Apa yang menjadi dorongan Anies Baswedan untuk melakukan perubahan? Baginya, semangat kader PKS Sulsel tersebut menjadi dorongan untuk melakukan perubahan. "Sinar matahari itu malah membangkitkan semangat bapak dan ibu. Izinkan pada kesempatan ini sekalian kita mendorong perubahan."
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
Dia memaparkan, dari penjelasan BMKG, saat panas seperti saat ini partikel-partikel yang dihasilkan dari aktivitas di kota, mulai dari kendaraan ataupun industri akan menutup dan membentuk lapisan di atmosfer. Sehingga musim kemarau itu menimbulkan efek inversi di atmosfer.
"Kalau ada hujan lapisan ini terbuka kan kayak dicuci lah kotoran. Kayak kita misalkan baju kalau kena air kan kotorannya bisa hilang. Kalau kotoran di udara kena hujan juga hilang menjadi lebih bersih," papar dia.
Karena hal itu, dia mengimbau masyarakat mengurangi aktivitas yang menghasilkan asap kendaraan bermotor. Salah satu caranya dengan beralih menggunakan transportasi publik.
"Kalau angkutan umum selalu ada misalkan busway koridor, ya udah di situ saja enggak usah bawa mobil sendiri. Karena emisinya sudah ditanggung di buswaynya. Sudah ada MRT, ayo warga DKI kita kurangi asapnya," jelas Andono.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyebut kualitas udara di Jakarta sedang buruk akibat kontribusi dari musim kemarau. Hal tersebut guna menanggapi Air Visual yang menyatakan Jakarta sempat menduduki peringkat pertama kota terpolusi di dunia. Anies juga mengatakan volume kendaraan bermotor yang besar juga menjadi salah satu penyebab utama.
"Musim kering ini telah berkontribusi terhadap kondisi kualitas udara di Jakarta. Dengan volume kendaraan sebesar ini, maka kita dalam beberapa waktu ke depan akan berhadapan dengan masalah kualitas udara," tutur Anies di Balai Kota, Jakarta, Selasa (2/7).
Karena hal itu, Anies mengimbau agar masyarakat memperbanyak penggunaan transportasi umum. Sehingga, kadar emisi di Jakarta dapat dikurangi.
Reporter: Ika Defianti
Baca juga:
Tanggapan Pengusaha Mobil Tentang Polusi Udara Jakarta Terburuk Dunia
Anies Sebut Kemarau Berkontribusi Terhadap Polusi Udara di Jakarta
Langit Kelabu Jakarta Tanda Kualitas Udara Tidak Sehat
Atasi Polusi Akibat Kendaraan, Anies Ingin Jakarta Kembali ke 1998
Aktivis Lingkungan Geruduk Kedubes Jepang
Hamparan Rumput Laut Cemari Pantai di Meksiko