Besok, Flyover Pancoran sudah bisa dilalui kendaraan
Sandiaga mengatakan acara pembukaan uji coba flyover tidak pakai seremonial, karena warga Jakarta sudah sangat menunggu.
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno tinjau jalan layang (flyover) Pancoran, Jakarta Selatan. Sandiaga mengatakan uji coba flyover tersebut, mulai hari Senin (15/1) sudah mulai dilaksanakan.
"Hari ini kita meninjau sudah siap, untuk dibuka besok Alhamdulillah. Mudah-mudahan tidak hujan, sehingga pekerjaan akhir dari marka jalan selesai. Mampang Prapatan sudah tersambung semuanya tinggal kita poles sedikit kiri kanannya," kata Sandiaga di Pancoran, Jakarta Selatan, Minggu (14/1).
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Kapan sidang perdana PHPU untuk Anies-Cak Imin? Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Timnas AMIN, serta Tim Hukum hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 Mahkamah Konstitusi hari ini, Rabu (27/3).
-
Kapan Sandiaga Uno menyampaikan pesan ini kepada para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Siapa yang dibantu Sandiaga Uno di Pancoran? Sandiaga menyasar warga dan juga sekaligus merangkul lansia untuk budidaya lele.
-
Kapan Anang Hermansyah dan Krisdayanti akan bertarung di Pemilu? Krisdayanti diketahui akan kembali bertarung untuk merebut kursi parlemen dalam Pemilu 2024 melalui Dapil Jawa Timur V. Sementara itu, Anang Hermansyah akan berjuang untuk mendapatkan suara di Dapil V Kabupaten Bogor.
-
Apa yang disampaikan Anies Baswedan di sidang perdana PHPU? "Karena memang sebagai prinsipal di awal kami hadir menyampaikan pesan pembuka sesudah itu nanti disampaikan lengkap oleh tim hukum," kata Anies, kepada wartawan, Rabu (27/3).
Dia juga mengucapkan terima kasih kepada pihak PT Nindya Karya (Persero) yang bisa menyelesaikan dua minggu.
"Besok kita berkoordinasi dengan pak Halim dan teman-teman Dirlantas dan Dishub, Pak Andriansyah. Tadi sudah konsultasi sama pak Sekda juga. Kita akan buka Insya Allah jam 06.00 WIB," kata Wagub.
Sandiaga mengatakan acara pembukaan uji coba flyover tidak pakai seremonial, karena warga Jakarta sudah sangat menunggu. "Ini mudah-mudahan bisa membantu agar kemacetan sedikit teratasi di Jakarta," kata Sandiaga.
Dengan selesai jalan layang tersebut diharapkan kemacetan di sekitar kawasan tersebut berkurang.
"Kita akan sangat beruntung kalau berkurang antara 15 - 17 persen tapi kita ingin nanti kerja sama dari proyek LRT yang di bawah, karena ini nyambung dua ke sini tapi begitu sampai di bawah, nyatu lagi.Jadi kalau misalnya bisa ada toleransi sedikit direkayasa ke kiri, sedikit diperlebar," kata Sandiaga.
Sedangkan di sekitar jalan layang Pancoran sudah terlihat dan bisa berfungsi. Marka jalan sudah hampir selesai dan segera dikebut.
Baca juga:
Anies ingin becak dihidupkan lagi, Sandi malah bingung tak tahu
OK Otrip mulai diujicoba, pertama kali rute Duren Sawit-Kampung Melayu
Anies bakal kejar 744 pemilik mobil mewah yang menunggak pajak
Hadiri perayaan Natal di JIExpo, Anies ingatkan 'Jakarta rumah semua'
Menanti nasib proyek reklamasi Jakarta