Dishub DKI tengah kaji perluasan sistem ganjil-genap
Dishub, kata Sandi, mulai melakukan pengkajian perluasan kebijakan tersebut hari ini.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengatakan Pemprov DKI akan berkoordinasi dengan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) terkait saran BPTJ memperluas kebijakan ganjil-genap di Jakarta.
Dishub, kata Sandi, mulai melakukan pengkajian perluasan kebijakan tersebut hari ini. "Saya sudah perintahkan dan koordinasi dengan kepala Dinas Perhubungan, hari ini akan dimulai FGD dan pengkajiannya," kata Sandi di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (18/4).
-
Kenapa Sandiaga bilang bahwa Ganjar mirip Jokowi? “Saya justru melihatnya dari sisi positif dan karena Pak Ganjar ini kan adalah sosok pemimpin yang paling mirip sama Pak Jokowi dari segi pendekatan yang sangat dekat dengan rakyat, blusukan, sat set, cepat geraknya. Saya menyebutnya (Ganjar sebagai) Jokowi 3.0. Pak Ganjar ini adalah versi Pak Jokowi 2024,” tuturnya.
-
Kapan Ganjar Pranowo berencana menerapkan KTP Sakti? Oleh karena itu, saat terpilih menjadi Presiden Ganjar langsung menerapkan KTP Sakti ini.“Sebenarnya awal dari KTP elektronik dibuat. Maka tugas kita dan saya mengkonsolidasikan agar rakyat jauh lebih mudah menggunakan identitas tunggalnya,” tutup Ganjar.
-
Apa pesan Sandiaga Uno untuk para calon Gubernur dan Wakil Gubernur di Pilkada Jakarta? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Mantan Wakil Gubernur Jakarta, Sandiaga Uno, mengingatkan kepada para pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur di Pilkada Jakarta untuk membenahi permasalahan biaya hidup rakyat.
-
Apa yang dilakukan Sandiaga Uno di Pancoran? Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menggelar program 'Wirausaha Praktis Juragan Lele Lalap' (Julela) di Pancoran, Jakarta Selatan pada Sabtu (26/8/23).
-
Di mana Sandiaga Uno kuliah dulu? Beginilah potret lawas Sandiaga Uno saat masih mengenyam pendidikan di Amerika.
-
Apa itu KTP Sakti yang dimaksud Ganjar Pranowo? Ganjar menyebut KTP Sakti ini mengacu dari KTP elektronik yang sudah diterapkan saat ini Ganjar Jelaskan Manfaat KTP Sakti, Rakyat Bisa Akses Semua Bantuan Hanya dengan Satu Kartu Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo bakal menerapkan sistem ‘Satu Data Indonesia’ bagi masyarakat Indonesia jika terpilih menjadi Presiden 2024. Adapun program kerja itu melalui KTP Sakti.
Sandi mengatakan, Pemprov mendukung rencana BPTJ memperluas ganjil-genap. Namun, dengan kajian dan koordinasi yang matang. "Kita dukung tapi kita ingin ada kajiannya dan ada koordinasinya," ujarnya.
Ia berharap, perluasan ganjil-genap di ibu kota dapat mengurai kemacetan di Jakarta. "Kita harapkan akan mengurangi kemacetan di Jakarta khususnya menghadapi Asian Games," imbuhnya.
Sebelumnya, Pemerintah melalui Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) akan melakukan uji coba sistem ganjil-genap di Tol Jagorawi dan Jakarta-Tangerang (Janger), hari ini Senin (16/4). Diharapkan, pengguna jalan beralih ke moda transportasi massal.
Kepala BPTJ, Bambang Prihartono menerangkan, uji coba pemberlakuan ganjil genap di Tol Jagorawi dan Janger ini, berkaca pada keberhasilan penerapan ganjil-genap di Tol Jakarta-Cikampek (Japek).
Reporter: Delvira Hutabarat
Sumber: Liputan6.com