Djarot kesal penghuni apartemen ogah buka pintu saat petugas mendata
Djarot menegaskan bila alasan privasi, itu berbeda karena petugas melakukan pendataan bukan sampai masuk ke kamar.
Polisi membongkar praktik prostitusi di apartemen Kalibata City beberapa waktu lalu. Tak mau temuan seperti itu terjadi lagi, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat, meminta pengelola apartemen untuk kooperatif bila ada petugas melakukan pendataan.
"Saya mendapat banyak informasi dari staf, betapa sulitnya aparat itu masuk ke rumah susun ketika menjalankan kewajibannya untuk mendata," jelasnya di acara Pernyataan Gerakan Moral Para Pengurus P3SRS, Badan Pengelola dan Pelaku Pembangunan Rumah Susun di Provinsi DKI Jakarta di Balai Kota Jakarta, Selasa (19/5).
Dia menambahkan, pengelola selalu berdalih menjaga privasi. Padahal, pendataan berbeda tujuan dengan tamu.
"Privasi itu kita hargai dan hormati kalau di rumah dan ruang tidur kita masing-masing. Tapi ketika kita masuk mendata siapa yang ada di kamar dan unit, itu sudah bukan privasi. Kita sebagai aparatur dari pemerintah mewakili negara untuk menciptakan rasa aman. Jangan sampai nanti rusun ataupun apartemen itu berubah fungsi jadi sarang teroris, bandar narkoba, tempat penjualan anak dan lain sebagainya," tegasnya.
Mantan wali kota Blitar ini mengungkapkan, pihaknya akan bekerja sama dengan TNI dan Polri untuk menjalankan lima tata tertib (tatib) yakni tertib hunian, tertib sampah, tertib Pedagang Kaki Lima (PKL), tertib demonstrasi dan tertib lalu lintas.
"Yang terkait dengan masalah pemukiman itu adalah tertib hunian. Kita semua, sebagai warga DKI punya tanggung jawab untuk menciptakan situasi pemukiman yang tertib dan terkendali," tutupnya.
Baca juga:
Ahok bingung Retno ngotot mau jadi kepala sekolah
Ahok yakin LRT jadi solusi atasi kemacetan Jakarta
Ahok sindir Jokowi: Presiden yang sekarang terlalu sopan
Ahok ke Palyja: Gali pipa pikir-pikir,emang Jakarta punya moyang lu?
Ahok janjikan, 2017 seluruh warga Jakarta bisa nikmati air bersih
Ahok sudah tutup pintu maaf untuk Retno
Ahok akan pangkas setengah dari jumlah PNS DKI
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Kapan Rumah Hantu Malioboro buka? Objek wisata ini buka setiap hari mulai pukul 18.00 hingga 22.00.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Bagaimana prajurit Mataram akhirnya berjualan di Jakarta? Meskipun kalah perang, para prajurit yang kalah justru mulai berjualan di Jakarta dengan dua menu yaitu telur asin dan orek tempe.
-
Siapa yang Prabowo ajak berjoget? "Tapi kalau berjoget lagunya harus enak! piye musiknya, musiknya endi, aku joget kalian joget juga ya, biar yang ngejek-ngejek itu capek ngejek-nya gitu loh," ajak Prabowo.