Februari, Ahok bakal 'cuci gudang' rotasi pejabat besar-besaran
"Saya tidak pandang bulu Anda itu siapa dan dari mana, saya tidak takut," ancam Ahok.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menegaskan bulan Februari akan 'cuci gudang' jika masih ada pejabat yang dianggap kurang becus dan masih nakal bermain anggaran. Hal itu dia katakan saat melantik 327 pegawai Pemprov DKI.
"Hari ini kita lantik 327 orang dari eselon II, III dan IV. Ada satu orang Kepala region V, semua pejabat yang kita lantik hari ini kita push (dorong) kalau kinerjanya nggak bagus ya kita ganti," ujar Ahok saat acara pengambilan sumpah dan pelantikan kepala kanreg V BKN Jakarta serta jabatan pimpinan tinggi pratama, jabatan administrator dan pengawas di lingkungan Pemprov DKI Jakarta di Balai Kota, Jakarta Pusat (4/9).
"Bulan Februari kita akan 'cuci gudang' secara besar-besaran, pejabat yang dianggap kinerjanya buruk kita ganti," imbuhnya.
Ahok juga memerintahkan kepada pejabat yang sudah dilantik jika mendapati anak buahnya ketahuan nakal agar segera dicopot. Kalau tidak berani maka pejabat tersebut yang akan dicopot oleh Ahok dari jabatannya.
"Kita mohon kepada pejabat yang hari ini sudah dilantik agar mengawasi bawahannya, kalau bawahannya kerjanya buruk ya tebas (pecat) kalau nggak berani biar saya yang pecat atasannya (pejabatnya)," tegas Ahok.
Dia juga mengingatkan kepada para pejabat yang sudah dilantik tidak menggunakan jabatannya untuk kepentingan pribadi. "Saya tidak pandang bulu Anda itu siapa dan dari mana. Kalau coba-coba main belakang dengan saya, pasti ketahuan saya tidak takut," tukasnya.
"Jadi saudara-saudara dilantik ini agar bekerja dengan benar jangan main-main," pungkasnya.
Baca juga:
Sering pecat PNS, Ahok klaim kini lurah & proses tender jadi membaik
Tak beri salinan laporan BPK ke Ahok, sekwan DPRD DKI dicopot
Tak puas kerja lurah hasil seleksi, Ahok pilih wawancara sendiri
Awal 2016, Ahok 'cuci gudang' PNS malas dan kerja tak jelas
Kapolda Metro desak DPRD dan Pemprov DKI buat survei soal GO-JEK
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menindak tegas PPKS? Pemprov DKI Jakarta menindak tegas para PPKS tersebut dengan melakukan razia selama 9 Februari sampai 13 Maret 2023
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.