Haji Lulung: Saya tolak DWP!
Penyelenggaraan festival musik Djakarta Warehouse Project (DWP) di Jakarta Internasional Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat menuai penolakan dari sejumlah pihak. Selain ditolak ormas keagamaan, DWP juga ditolak Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abraham Lunggana atau Haji Lulung.
Penyelenggaraan festival musik Djakarta Warehouse Project (DWP) di Jakarta Internasional Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat menuai penolakan dari sejumlah pihak. Selain ditolak ormas keagamaan, DWP juga ditolak Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abraham Lunggana atau Haji Lulung.
"Saya tolak DWP, karena kalau saya tanya panitia katanya rugi terus. Bayar pajaknya sama enggak? Tiket yang keluar dari Dispenda itu terkontrol enggak? Pajaknya gimana?" kata Lulung ditemui di Balai Kota, Rabu (13/12).
Ia mengaku kegiatan sebelumnya sempat datang ke lokasi. "Karena saya lihat di lapangan itu saya pakai peci, nyaru. Itu enggak sama karena saya tanya tiket yang dijual sama yang ada di sana. Wah ini enggak benar, makanya tolak saja," ujarnya.
Panitia, menurutnya, mendapat keuntungan besar, sementara pajak yang dibayarkan tak sesuai dengan tiket terjual. "Karena kan mereka dapat keuntungan. Masa kita melongo. Ini enak saja, ngeruk duit dari fasilitas yang diberikan pemerintah, enggak fair," tegasnya.
Lulung pun tak ingin di acara itu ada penggunaan narkoba. Menurutnya, acara seperti itu berpotensi terjadi penggunaan barang haram tersebut. "Jadi kapasitas saya sebagai pengawas wajar ngomong begini. Saya cuma ingatkan pajak dan no drugs," tuturnya.
Jika ditemukan narkoba, Lulung mengatakan polisi harus bertindak. "Ya itu kewajiban polisi dong, harus siaga. Jangan siaga banjir saja," pungkasnya.
Baca juga:
Tanah Abang 'diusik', Haji Lulung terusik
Ini kata Ombudsman dituding giring opini terkait Tanah Abang oleh Lulung
Lulung: Ada apa dengan Tanah Abang? Why Ombudsman?
Saat emosi Lulung memuncak ada yang sebut trotoar Tanah Abang disewakan
Lulung: Trotoar enggak mungkin sewa, Ombudsman suruh datang ke saya!
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Siapa yang bertugas sebagai PPDP dalam pemilu? Petugas Pemutakhiran Data Pemilih atau PPDP Pemilu adalah lembaga yang berperan penting dalam penyelenggaraan pemilu di Indonesia.
-
Bagaimana cara DPR mendukung kinerja Kejagung? Lebih lanjut, selaku mitra kerja yang terus memantau dan mendukung Kejagung, Sahroni menyebut Komisi III mengapresiasi setiap peran insan Adhyaksa.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.