Jokowi minta ke Ahok segera selesaikan kisruh APBD dengan DPRD
Jokowi berharap ada solusi terbaik soal anggaran ini karena bila salah bisa mengganggu jalannya pembangunan.
Kisruh pembahasan RAPBD DKI Jakarta 2015 masih berlangsung antara Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama dan DPRD. Untuk menelusuri dana siluman yang ditemukan Ahok, sapaan Basuki, dalam anggaran bernilai Rp 73,08 triliun itu, sampai dibentuk panitia khusus.
Menanggapi konflik Ahok dan DPRD, Presiden Joko Widodo hanya berpesan agar segera diselesaikan.
"Semakin cepat selesai semakin baik," kata Jokowi, sapaannya, saat mengunjungi Balai Kota untuk periksa gigi, Jakarta, Jumat (13/3).
Soal wacana Ahok memakai APBD 2014 bila anggaran tahun ini masih terkatung-katung, Jokowi tak mau mencampuri lebih jauh. Dia hanya meminta Ahok dan DPRD mencari jalan terbaik.
"Ya, pakailah pakai APBD yang bener," ungkapnya.
Lalu, dalam pandangan Jokowi, siapa yang benar terkait masalah ini hingga menimbulkan dua versi APBD?
"Yang bener, nggak usah saya ngomong juga sudah jelas," kata Jokowi.
Baca juga:
Ini isi pembicaraan rapat kota tua yang dihadiri istri & adik Ahok
Tim Angket cecar anak buah Ahok soal foto Veronica pimpin rapat
Panitia angket duga Veronica pimpin rapat proyek
Veronica soal pemanggilan Tim Angket: Kan belum dipanggil
Lulung: Ahok jangan pakai survei-survei pengaruhi rakyat
Cegah program titipan DPRD, Ahok bakal terapkan e-musrenbang
Ahok minta publik menilai APBD versi siapa yang paling korup
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kenapa Serka Sudiyono diundang ke acara Presiden Jokowi? Pada acara itu, Presiden Jokowi memberikan games-games menarik. Salah seorang yang berhasil maju ke podium adalah Serka Sudiyono.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.