Kampung Pulo tak lagi banjir, Ahok klaim normalisasi kali berhasil
Menurutnya, saat ini kawasan yang kerap jadi langganan itu tak akan lagi jadi sorotan publik.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, kawasan Kampung Pulo, Bukit Duri dan sekitarnya saat ini sudah bebas banjir. Menurutnya, saat ini kawasan yang kerap jadi langganan itu tak akan lagi jadi sorotan publik.
"Sekarang kamu tanya orang Kampung Pulo, masih ada cerita sinetron Kampung Pulo enggak? Dulu TV itu selalu namanya enggak hujan atau hujan kiriman Bogor, pasti ke Kampung Pulo langsung shoot, dua meter wah jadi sinetron," kata Ahok di Balai Kota, Jakarta, Jumat (22/4).
Menurutnya, kondisi ini tak lepas dari progres program normalisasi kali Ciliwung yang dilakukan Pemprov DKI. Di kawasan Kampung Pulo memang telah dipasang dinding turap sebagai penahan saat air sungai meluap.
"Dulu banjir dua meter, enggak bisa saya bilang cara ini. Saya tanya setelah normalisasi Kampung pulo, kita lebarin Bukit Duri, kan sebagian ada yang kita normalisasi. Sudah mulai kita tutup. Ketinggian air berapa kalau masuk? Oh, tinggal 45 CM, pak. Kalau 45 CM gampang. Buat aja tanggul masuk di atas 45 CM," klaimnya.
Dia mengatakan, tak hanya kawasan Kampung pulo yang sudah bebas banjir, tapi bagian luar SMA 8 pun sudah tak lagi terendam. Hal itu karena penerapan sistem pompa yang dilakukan dinilai cukup efektif saat terjadi luapan air.
"Jadi di luar SMA 8 kiriman bogor 45 CM, di dalamnya 45 CM? Enggak, kering. Karena saya gunakan sistem pompa. Sederhana sebetulnya, asal mau ikut. Saya beruntung saya punya tata air sekarang mau ikut. Terus sekarang jadi contoh," tegas Ahok.
Kendati demikian, Ahok mengakui masih ada beberapa titik di Bukit Duri yang terendam. Sebabnya, kata Ahok, kawasan Bukit Duri memang belum terjamah program normalisasi kali.
"Saya sampai ke sana, saya lihat, memang bukit duri kan belum kita normalisasi," pungkas mantan politikus Gerindra ini.
Baca juga:
Heran Jakarta banjir, Ahok sidak ke pintu air Ancol & Gunung Sahari
Ahok semprot anak buah gara-gara tak becus tangani banjir
Pembelaan Ahok Jakarta dikepung banjir
Banjir 1 meter, Jalan Mabes Hankam berubah jadi tempat menjala ikan
Selalu banjir, Kemang mau dibeli Ahok buat jadi daerah resapan air
Jakarta terendam banjir, Ahok bela PPSU sudah bekerja baik
Jakarta banjir lagi, Ahok sebut air laut pasang penyebabnya
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Kapan banjir pertama kali terjadi di Jakarta? Pada masa VOC sendiri telah dilakukan berbagai cara untuk menanggulangi banjir di Batavia (kini Jakarta). Gubernur Jenderal silih berganti mencoba berbagai upaya.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas