Marah lihat sampah di sungai, Ahok perintahkan ajudan lapor ke lurah
Ahok menegaskan, bantaran sungai bukan menjadi tempat pembuangan sampah. Ini menunjukkan lurah Lubang Buaya tidak memantau kawasannya secara menyeluruh.
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama sempat marah lantaran menemukan tumpukan sampah di pinggir Kali Sunter, Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/2). Seharusnya lurah meninjau sehingga tidak terjadi penumpukan sampah.
Basuki atau akrab disapa Ahok ini menegaskan, bantaran sungai bukan menjadi tempat pembuangan sampah. Ini menunjukkan lurah Lubang Buaya tidak memantau kawasannya secara menyeluruh.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
"Ini enggak bener. Foto ini. Lurahnya siapa ini? Laporin," katanya di lokasi sembari meminta ajudannya membuat laporan, Jumat (3/2).
Mantan Bupati Belitung Timur ini mengungkapkan, pengelolaan sampah untuk kawasan tidak mampu memang sudah seharusnya dilakukan secara swakelola. Sebab warga tidak mampu melakukan urunan, sehingga kemungkinan tak bisa mempekerjakan orang untuk membersihkan lingkungan mereka.
"Kita kaji lalu diambil alih pengolahan sampah kawasan orang enggak mampu. Biasanya kalau orang lingkungan kan ngumpulin (uang patungan) ke RT, kalau enggak mampu bayar orang UMP ya makanya enggak bisa ke handle, enggak ada yang kerja," jelasnya.
Ahok berjanji memperluas fungsi dan tanggung jawab Petugas Penanganan Sarana dan Prasana Umum (PPSU). Sehingga kawasan orang-orang tidak mampu lingkungannya tetap dapat bersih.
"Syaratnya masyarakat bayar sumbangan ke kita, yang perekonomiannya di bawah sekian enggak perlu bayar, nanti kita subsidi," tutupnya.
Baca juga:
DPRD DKI sarankan Sumarsono naik truk sampah & rapat di Bantargebang
Kurangi polusi, 1.200 truk sampah DKI akan diganti pakai BBG
Volume sampah laut di Indonesia makin mengkhawatirkan
Warsih ingin pensiun jadi pemulung
Sampah perayaan tahun baru di Ibu Kota diprediksi hingga 225 ton
Sampah berserakan di Ancol jelang malam pergantian tahun
Temukan emas, mayat bayi hingga makan sebelum basi