Monas Tak Gelar Acara Malam Tahun Baru, Ada Atraksi Air Mancur Menari Pukul 8 Malam
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan selain di Monas, kawasan Kota Tua juga akan dibuka untuk umum hingga pukul 01.00 Wib.
Kawasan Monumen Nasional (Monas) tidak menggelar acara khusus saat malam pergantian Tahun. Namun, Monas tetap akan dibuka untuk umum dan akan menyajikan sejumlah atraksi dalam rangka menyambut Tahun Baru 2023.
Dikutip dari Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) DKI Jakarta, salah satu atraksi yang akan disuguhkan ialah air mancur menari dan lampu warna warni.
-
Kapan Tahun Baru 2024? Tak terasa, tahun 2023 segera berlalu dan mendekati 2024.
-
Kapan Mona Ratuliu merayakan ulang tahunnya? 8 Foto Kejutan Ulang Tahun Mona Ratuliu Yang ke-42 Ulang Tahun Ke-42 Inilah momen kejutan untuk Mona, dia terlihat sangat bahagia mendapatkan kejutan dari kelima anaknya.
-
Bagaimana Mona Ratuliu merayakan ulang tahunnya? Mona tak lupa bersyukur dan berdoa di usianya yang ke-42 tahun ini.
-
Apa tema Hari Pahlawan di tahun 2023? Melansir dari laman resmi Kemensos, tema Hari Pahlawan 2023 ini yaitu: "SEMANGAT PAHLAWAN UNTUK MASA DEPAN BANGSA DALAM MEMERANGI KEMISKINAN DAN KEBODOHAN".
-
Kapan Indah Indriana merayakan tahun baru 2023? Rayakan Tahun Baru Ia juga tampak merayakan pergantian tahun 2023 bersama sang suami. Tak hanya meniup terompet di rumah saja, mereka juga pergi ke pusat kota untuk melihat pertunjukan kembang api bersama.
-
Apa tema Hari Santri Nasional di tahun 2023? Mengutip laman Kemenag, Hari Santri Nasional 2023 ini mengusung tema “Jihad Santri Jayakan Negeri”.
"Kawasan Monumen Nasional (Monas) terbuka untuk publik dan akan beroperasi sampai dengan pukul 01.00 Wib, serta di kawasan Monas akan ada suguhan air mancur menari mulai pukul 19.30 Wib dan atraksi lampu warna warni mulai pukul 18.00 Wib," demikian tulis PPID DKI Jakarta dikutip merdeka.com, Sabtu (31/12).
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi DKI Jakarta Andhika Permata mengatakan selain di Monas, kawasan Kota Tua juga akan dibuka untuk umum hingga pukul 01.00 Wib.
"Puncak perayaan pergantian tahun akan dilaksanakan di Panggung Budaya Taman Mini Indonesia pada tanggal 31 Desember 2022, yang akan dimulai pukul 20.00-01.00 Wib," kata Andhika.
Acara di Sudirman-Thamrin
Untuk kawasan Sudirman-Thamrin akan diterapkan Car Free Night (CFN) saat malam pergantian tahun.
Nantinya, akan digelar sejumlah panggung hiburan di sepanjang jalan Sudirman-Thamrin.
Seperti panggung Pos Bloc bergenre bloc party, panggung Sarinah bergenre wayang kulit pop dan DJ, panggung MRT Bundaran HI bergenre jazz, dan panggung Bundaran HI (Imam Bonjol) bergenre dangdut koplo atau campur sari.
Bahkan ada juga panggung Gedung Da Vinci dengan genre campur sari, panggung SCBD dengan genre retro pop, panggung FX Sudirman dengan genre pop rock, dan panggung M Block Space dengan genre bloc party.
(mdk/rhm)