Polisi Buka Water Barrier di Kawasan Jakarta Pusat
Sedangkan, untuk kondisi arus lalu lintas di wilayah Sudirman, Jakarta Pusat terpantau ramai lancar. Meski begitu, pihaknya tetap meminta masyarakat untuk tetap berhati-hati dalam berkendara.
Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Pusat sudah mulai mengangkat water barrier usai melakukan pengamanan pergantian tahun baru. Berdasarkan akun @TMCPoldaMetro, kegiatan ini dilakukan seperti di kawasan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat.
"Sat Lantas Jakpus melaksanakan pengangkatan Water Barrier Pasca giat pengamanan pergantian malam Tahun Baru 2021 di Wilayah Jakpus," tulis akun tersebut, Jumat (1/1).
-
Ke mana Lala Widy berlibur? 8 Potret Liburan Lala Widy ke Bromo Jadi Sorotan Netizen, Nekat Pakai Tank Top Padahal Cuaca Dingin
-
Kapan Alimin bin Prawirodirjo lahir? Lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tahun 1889, pria yang kerap disapa Alimin ini terlahir dari kalangan keluarga miskin.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Apa yang dilakukan Syahrini di Jakarta? Tidak ada perubahan, Syahrini selalu terlihat anggun dan menenangkan sekali.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Siapa yang mengunjungi Indah Permatasari di Jakarta? Mertua Indah Permatasari beberapa waktu lalu datang ke Jakarta mengunjungi anak, menantu dan cucu mereka.
Sedangkan, untuk kondisi arus lalu lintas di wilayah Sudirman, Jakarta Pusat terpantau ramai lancar. Meski begitu, pihaknya tetap meminta masyarakat untuk tetap berhati-hati dalam berkendara.
Mengingat, kondisi di sebagian wilayah Polda Metro Jaya masih diguyur hujan dan menyebabkan sebagian jalan menjadi licin akibat diguyur air hujan.
"Sebagian wilayah DKI Jakarta diguyur hujan, bagi pengendara agar menjaga jarak aman kendaraan, nyalakan lampu utama & hindari penggunaan hazard," tulis kembali.
Kelancaran juga terjadi di sejumlah ruas tol, seperti di ruas Tol Jagorawi Cawang - TMII - Cibubur - Bogor - Ciawi dan begitu juga sebaliknya.
"#Tol_JapekIIElevated Cikunir - Tambun - Cikarang - Karawang lancar. Karawang - Cikarang - Tambun -Cikunir lancar," tulis akun @PTJASAMARGA.
"#Tol_Japek Cawang - Cikunir - Cikarang - Dawuan - Cikampek lancar. Cikampek - Dawuan - Cikarang - Cikunir - Cawang lancar. #Tol_Janger Tomang - Karang Tengah - Tangerang - Bitung lancar. Bitung - Tangerang - Karang Tengah - Tomang lancar," sambungnya.
Hal ini juga terjadi di ruas Tol CTC Cawang - Tomang - Pluit - Cengkareng dan begitu juga sebaliknya masih terpantau lancar.
"#Tol_Purbaleunyi Dawuan - Padalarang - Pasteur - Cileunyi lancar. Cileunyi - Pasteur - Padalarang - Dawuan lancar," tulis kembali akun tersebut.
"#Tol_JLJ TMII - Cikunir - Cakung - Rorotan lancar. Rorotan - Cakung - Cikunir - TMII lancar," tutupnya.
Baca juga:
Arus Lalu Lintas Jakarta di Awal Tahun Terpantau Lancar
Jalan di Bandung Ditutup Cegah Kerumunan Malam Tahun Baru, Berikut Daftar Rutenya
Pemprov DKI Tutup Sejumlah Lokasi dan Ruas Jalan saat Tahun Baru, Ini Daftarnya
Lalu Lintas Padat, 'Contraflow' di Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Diperpanjang
85.975 Kendaraan Melintasi Tol Cipali pada Puncak Arus Libur Akhir Tahun