Program '5Tertib', Ahok siapkan Rp 150 M untuk polisi bertugas
"Begitu banyak personel turun, kan butuh biaya, untuk makan, untuk gaji," kata Ahok.
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, mengaku, program 5 Tertib yang dibuat Pemprov DKI bekerjasama dengan Polda Metro Jaya, memang belum berjalan sampai saat ini. Hal itu lantaran belum disediakannya dana untuk menunjang program-program tersebut, terutama untuk membayar personel polisi yang bertugas.
Namun, Ahok yakin jika tahun depan program yang meliputi tertib hunian, tertib berlalu lintas, tertib pedagang kaki lima (PKL), tertib demo dan tertib buang sampah itu, sudah mulai bisa direalisasikan.
"Tahun depan mudah-mudah sudah bisa berjalan. Kan polda juga butuh biaya untuk personel di lapangan, misalnya untuk makan, dan lain sebagainya, kita udah ada diusulin, kira-kira Rp 150 miliar nanti untuk 5 tertib itu. Buat bayar polisi-polisi untuk turun, makan, untuk gaji juga," katanya menambahkan.
Ahok menyebut anggaran tersebut baru akan dianggarkan pada APBD Perubahan 2015 dan APBD 2016, sehingga realisasinya baru akan diterapkan pada tahun 2016 mendatang. Soal besarnya nilai anggaran, kata Ahok, karena pemprov harus menggaji personel di lapangan.
"Begitu banyak personel turun, kan butuh biaya, untuk makan, untuk gaji. Itu baru disusun di 2016. Sama APBD-P digabung," pungkasnya.
Baca juga:
Ahok tak tertarik atasi macet dengan sistem pelat ganjil genap
Berbagai cara dilakukan agar Ahok masuk penjara
Dulu Jokowi urusi monyet, sekarang Ahok sibuk soal anjing
Menengok peredaran daging anjing di Jakarta
Ahok: Lu jangan coba-coba ganggu ideologi Indonesia
Tak niat buat Pergub, Ahok hanya ingin batasi konsumsi daging anjing
Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Ahok jadi idola anak sekolah
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana Ahok memulai karier politiknya? Ia memulai karier politiknya sebagai anggota DPRD DKI Jakarta setelah terpilih pada tahun 2004.
-
Siapa yang membiayai kehidupan Ahok ketika ia tinggal di Jakarta? Keluarga Misribu-lah yang membiayai hidup Ahok selama di Jakarta.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menindak tegas PPKS? Pemprov DKI Jakarta menindak tegas para PPKS tersebut dengan melakukan razia selama 9 Februari sampai 13 Maret 2023
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.