Ramadan, Jakarta Timur bakal bebas miras, balap liar hingga PSK
Ramadan, Jakarta Timur bakal bebas miras, balap liar hingga PSK. Bukan hanya karena rawan tawuran saja, tetapi juga untuk menghindari adanya balap motor liar yang kerap kali dilakukan oleh sebagian masyarakat untuk mengisi waktu sahur sampai subuh.
Jelang bulan suci Ramadan Polres Metro Jakarta Timur akan membuat pos pantau di beberapa lokasi wilayah hukumnya. Hal itu untuk menghindari adanya tawuran warga, peredaran miras dan lainnya.
"Pos pantau jelang Ramadan sampai lebaran. Paling tidak seminggu sebelum puasa sudah dibangun lah. Jadi tempat-tempat yang rawan tawuran, kan sudah bisa dipetakan nih yang setiap tahun tawuran, setiap puasa," kata Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Tony Surya Putra kepada merdeka.com di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (20/4).
-
Siapa saja yang terjaring razia? Hasilnya, puluhan muda-mudi yang bukan suami istri terjaring razia saat asyik berduaan di sejumlah kamar kos.
-
Kapan Rizky Langit Ramadhan lahir? Lahir pada 3 Oktober 2006, Rizky Langit Ramadhan kini telah berusia 17 tahun.
-
Siapa Rizma? Seorang guru SD Negeri 2 Karangmangu, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah bernama Rizma Uldiandari sempat viral pada 2016 lalu.
-
Kenapa Risol Ceu Empit disebut Risol Ramadan? Ini bukan tanpa alasan, mengingat Ceu Empit hanya berjualan saat bulan Ramadan saja.
-
Dimana razia dilakukan? Petugas Satpol PP menggerebek sejumlah kamar kos yang berada di Jalan Gajah Mada, Kelurahan Kepuharjo, Kabupaten Lumajang.
-
Bagaimana Ria Ricis menyapa awak media? Ria Ricis juga menyampaikan ucapan selamat berpuasa kepada para awak media yang hadir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Kemudian, ia meminta maaf karena harus segera mengikuti proses sidang. "Selamat berpuasa semuanya, maaf, maaf, maaf," ujar Ricis.
Bukan hanya karena rawan tawuran saja, tetapi juga untuk menghindari adanya balap motor liar yang kerap kali dilakukan oleh sebagian masyarakat untuk mengisi waktu sahur sampai subuh.
"Kemudian yang rawan balap motor nah itu nanti kita dirikan pos pantau," ujarnya.
Selain itu, pihaknya juga akan memberantas tempat-tempat prostitusi yang ada di wilayahnya. Dirinya juga memastikan tak ada lagi pekerja seks komersial di sekitaran kawasan Cipinang, Jakarta Timur, khususnya yang ada di sepanjang jalur kereta api.
"Miras saja harus rata, apalagi prostitusi selama bulan Ramadan, enggak boleh dan harus clear," tandasnya.
Baca juga:
5 Cara mudah dapatkan modal buka bisnis saat Ramadan
Antisipasi tawuran jelang Ramadan, Polres Jaktim dirikan pos pantau
Wakapolri siapkan operasi sikat mafia pangan saat Ramadan
PLN diminta tidak padamkan listrik saat Ramadan
Luncurkan layanan baru, Blibli.com beri diskon jelang Ramadan
Per 13 April, pedagang wajib jual beras medium sesuai HET