Relawan Anies-Sandi bikin lagu hip hop
Sandiaga Uno menyatakan, lagu itu sebagai isyarat anak muda yang kreatif dan inovatif guna menumbuhkan energi yang positif untuk yang mendengarkannya.
Relawan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan Sandiaga Uno kembali menunjukkan kreativitasnya untuk menarik simpati masyarakat. Kali ini mereka menciptakan sebuah lagu untuk keduanya dengan gaya hip hop.
Sandiaga Uno menyatakan, lagu itu sebagai isyarat anak muda yang kreatif dan inovatif guna menumbuhkan energi yang positif untuk yang mendengarkannya.
"Saya berterima kasih karena Secara suka rela tanpa dibayar, apapun itu bukan karena mereka tidak punya nilai tapi yang mereka lakukan tak bernilai," kata Sandi di Pendopo Relawan Anies-Sandi di kawasan Kebayoran Baru, Minggu (22/1) malam.
Mantan Ketua Umum HIPMI ini mengakui, dirinya yang menjadi pemain figuran mengemban peran sebagai seseorang yang bergaya hip hop. "Pengalaman unik disuruh nyetir mobil ini terus diajarin gaya hip hop," tuturnya.
Dengan adanya videoklip tersebut, Ia sangat berharap agar anak-anak muda di zaman sekarang tidak apatis dalam menentukan pilihannya dan juga diminta untuk aktif berpolitik dengan menjunjung tinggi nilai-nilai sportifitas.
"Mudah-mudahan lagu ini bisa juga dan menambah sisi positif, karena kampanye saling menjatuhkan tapi kita ingin kampanye kreatif ingin memajukan industri kreatif dan talenta kita luar biasa," ucapnya.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Bagaimana Golkar memandang peluang Anies maju di Pilkada DKI? "Jadi, karena itu bagi kami prinsipnya siapapun ya punya hak untuk menjadi calon kepala daerah, tapi tentu dukungan partai politik ini menjadi sangat penting karena itu menjadi prasyarat yang harus dipastikan bahwa seseorang bisa mencalonkan diri karena ada dukungan dari partai politik," imbuh Ace.
-
Kapan sidang perdana PHPU untuk Anies-Cak Imin? Pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Timnas AMIN, serta Tim Hukum hadir dalam sidang perdana perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Presiden dan Wakil Presiden Tahun 2024 Mahkamah Konstitusi hari ini, Rabu (27/3).
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
Baca juga:
Anies ingin buat festival budaya sepanjang tahun di Jakarta
Aksi Prabowo bakar semangat relawan demi menangkan Anies-Sandi
Prabowo: Polling survei senjata politik orang banyak duit
Prabowo blak-blakan soal survei, alat propaganda demi cari duit
Ini alasan Sandiaga masuk dunia politik