Solusi kemacetan DKI, Agus ingin bangun transportasi sungai Ciliwung
Agus melihat perlunya penyadaran kepada masyarakat soal arti pentingnya kebersihan sungai. Putera presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono ini yakin Ciliwung bisa menjadi daya tarik jika dirawat kebersihannya.
Rombongan calon gubernur (cagub) DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono menelusuri Sungai Ciliwung sepanjang lima kilometer selama lebih dari satu jam. Pantauan merdeka.com, selama menyusuri sungai Agus kerap menyapa warga yang sedang memancing. Tidak hanya itu, Agus juga terlihat mengangkat sampah yang hanyut di sungai diantaranya kursi berukuran kecil.
Kepada wartawan, putra sulung Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono itu mengatakan bahwa Ciliwung memiliki peran sangat penting bagi ibu kota. Sungai Ciliwung memiliki potensi yang bisa dimaksimalkan. Salah satunya untuk pariwisata dan solusi mengatasi kemacetan Jakarta.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
-
Kurniawan Dwi Yulianto dianggap sebagai apa? Pria kelahiran Magelang ini dianggap sebagai salah satu pesepak bola terbaik yang pernah dimiliki Indonesia.
-
Siapa yang diusung oleh partai-partai pendukung Prabowo-Gibran? Dua nama yang santer bakal meramaikan Pilkada Jakarta adalah dua mantan Gubernur Ibu Kota dan Jawa Barat yakni Anies Baswedan dan Ridwan Kamil. Anies sebagai calon inkumben tampaknya bakal diusung oleh partai-partai pendukungnya di Pilpres 2024. Begitu juga dengan Ridwan Kamil yang didukung barisan partai pendukung Prabowo-Gibran.
-
Kenapa Kurniawan Dwi Yulianto dipanggil "Kurus"? Pemain yang akrab dipanggil "Ade" dan juga sering dijuluki "Kurus" karena posturnya yang kecil ini lalu kembali ke Indonesia dan bermain di Liga Indonesia dan bermain dengan beberapa tim: PSM Makassar, PSPS Pekanbaru, PS Pelita Bakrie, Persebaya Surabaya, Persija Jakarta , Persitara Jakarta Utara, Persela Lamongan,hingga PSMS Medan.
-
Siapa yang menginisiasi kejutan ulang tahun untuk Agus Harimurti Yudhoyono? Istri AHY, Annisa Pohan, menginisiasi kejutan ulang tahun untuk suaminya.
Agus mengaku sudah menyiapkan konsep pengembangan Ciliwung. "Konsep wisata kita rapikan kita bersihkan dari sampah. Saya ingin kembangkan moda transportasi lintas air menghadapi kemacetan, sambil menikmati alam sungai, sejuk. Ini menjadi solusi kemacetan walaupun tidak panjang tapi ada upaya meningkatkan kualitas sungai," ujar Agus di Bidara Cina, Rabu (30/11).
Agus melihat perlunya penyadaran kepada masyarakat soal arti pentingnya kebersihan sungai. Putera presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono ini yakin Ciliwung bisa menjadi daya tarik jika dirawat kebersihannya.
"Sesuai dengan program yang kami usung, Jakarta ini ramah lingkungan. Keberadaan kali Ciliwung tidak hanya revitalisasi, tapi membuat daya tarik sendiri buat wisata. Ecowisata dengan cara sederhana, kita akan kampanyekan kondisi Jakarta," kata dia.
Tidak kalah penting menjaga sungai yang membelah Jakarta tidak mengalami pendangkalan akibat warga membuang sampah sembarangan.
"Kita terus lakukan gerakan. Tentu dimotori oleh Pemda dan didukung komunitas-komunitas kali Ciliwung. Komunitas Ciliwung dengan kesadaran membersihkan kali," ucapnya.
Baca juga:
Ditemani Annisa Pohan, Agus Yudhoyono naik perahu susuri Ciliwung
Anies mulai genit sindir Agus dan Ahok
Membandingkan kekayaan Agus dan SBY saat berpangkat Mayor
Agus Yudhoyono, mantan mayor TNI dengan harta Rp 21 miliar
Ini yang dibahas Agus Yudhoyono usai bertemu pengurus HMI
Akui hartanya Rp 21 miliar, Agus sebut gabungan dengan Annisa Pohan