Tak Angkat Telepon Ganjar soal Keluhan Warga, Heru Budi: Saya Lagi jadi Saksi Nikah
Heru mengaku permasalahan yang ingin disampaikan Ganjar itu sudah dikomunikasikan dengan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono dan PD Pasar Jaya.
Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengatakan dirinya sedang menjadi saksi nikah saat bakal calon presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo, menelepon soal keluhan warga pada Sabtu (26/4). Ganjar Pranowo menelepon Heru usai dirinya melakukan blusukan di Pasar Anyar Bahari, Jakarta Utara pada Sabtu (24/6).
"Enggak diangkat, saya kan lagi jadi saksi akad nikah," kata Heru saat ditemui usai mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau Pasar Palmerah, Jakarta, Senin.
-
Kapan Mahfud Md diumumkan sebagai cawapres Ganjar Pranowo? Tepat pada Rabu 18 Oktober 2023, Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri secara resmi mengumumkan Mahfud Md menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping calon presiden (capres) Ganjar Pranowo.
-
Kapan Ganjar Pranowo menemani Kaisar Jepang berkeliling Candi Borobudur? Pada Kamis (22/6), Kaisar Jepang, Hironomiya Naruhito berkunjung ke Candi Borobudur.
-
Kapan pengumuman calon wakil presiden Ganjar Pranowo? PDI Perjuangan bersama partai koalisi secara resmi mengumumkan nama bakal calon wakil presiden Mahfud MD untuk mendampingi Capres Ganjar Pranowo, Rabu, 18 Oktober 2023.
-
Apa alasan Ganjar Pranowo pamit kepada warga? “Bapak ibu nuwun sewu nggih, kulo niku ajeng pamitan, soal e tanggal 5 September kulo pensiun, (bapak ibu permisi ya, saya mau pamitan. Soalnya tanggal 5 September sudah pensiun,” ucap Ganjar, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya pada Selasa (8/8).
-
Siapa yang memberi kenang-kenangan berupa lukisan kepada Ganjar Pranowo? Menjelang hari-hari terakhirnya sebagai Gubernur, Ganjar mendapat kenang-kenangan dari para seniman. Mereka mengadakan pentas wayang untuk melepas Ganjar dan juga memberi hadiah berupa lukisan.
-
Kapan Ganjar Pranowo mulai beruban? Ganjar sendiri mengaku mulai tumbuh uban ketika masih duduk di bangku SMA, pada usia yang belum mencapai 20 tahun.
Heru mengaku permasalahan yang ingin disampaikan Ganjar itu sudah dikomunikasikan dengan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono dan PD Pasar Jaya.
Berita terbaru Ganjar Pranowo selengkapnya di Liputan6.com
Heru juga menolak kalau komunikasi tersebut dianggap cawe-cawe yang berhubungan dengan kontestasi politik jelang Pemilu 2024.
"Saya kan enggak komunikasi, enggak tau saya, tanya dong dia. Kalau yang lain saya enggak tau," kata Heru sambil melempar senyum kepada awak media.
Sebelumnya, Ganjar Pranowo melakukan blusukan di Pasar Anyar Bahari, Jakarta Utara pada Sabtu (24/6). Dia berkeliling di dalam Pasar Anyar Bahari sambil sesekali menyapa pedagang.
Ganjar juga menerima keluhan saat dia sarapan dan berbincang dengan para pedagang usai blusukan tersebut.
Saat itu, seorang pedagang menghampiri Ganjar dan mengeluhkan pasar yang sepi karena kalah dengan penjualan daring. Pedagang itu juga mengeluhkan soal biaya retribusi bulanan yang dinilai cukup memberatkan.
(mdk/ray)