Usai Demo Pelajar, Anies Instruksikan Kepala Sekolah Cek Keberadaan Siswa
Usai Demo Pelajar, Anies Instruksikan Kepala Sekolah Cek Keberadaan Siswa. Anies memerintahkan kepala sekolah untuk memastikan seluruh peserta didiknya hadir di sekolah pada jam belajar mengajar.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menginstruksikan kepala Dinas Pendidikan dan kepala sekolah di Jakarta untuk mengecek keberadaan siswa pasca demo pelajar di kawasan Gedung DPR/MPR RI, Rabu (25/9) kemarin.
"Tadi pagi saya instruksikan untuk melakukan absensi cacah jiwa semua anak untuk kita mendeteksi bila ada anak yang tidak diketahui keberadaannya," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (26/9).
-
Siapa yang dijemput Anies Baswedan? Calon Presiden (Capres) nomor urut satu Anies Baswedan mendatangi kediaman Calon Wakil Presiden (Cawapres) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Jalan Widya Chandra IV Nomor 23, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
-
Di mana Anies Baswedan menamatkan pendidikan menengah atasnya? Anies Baswedan mengenyam pendidikan menengah atas di SMA N 2 Yogyakarta.
-
Apa yang disampaikan Anies Baswedan di sidang perdana PHPU? "Karena memang sebagai prinsipal di awal kami hadir menyampaikan pesan pembuka sesudah itu nanti disampaikan lengkap oleh tim hukum," kata Anies, kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Apa yang dikatakan Anies Baswedan dalam video yang beredar? "Dengan kekalahan saya pada pemilu presiden yang lalu, saya memutuskan untuk menjadi gamer," Anies terlihat mengatakan hal itu dalam sebuah video yang beredar."Untuk itu saya akan memperkenalkan gim yang saya mainkan, Honor of Kings."
-
Siapa kakek dari Anies Baswedan? Sebagai pria berusia 54 tahun, Anies Baswedan adalah cucu dari Abdurrahman Baswedan, seorang diplomat yang pernah menjabat sebagai wakil Menteri Muda Penerangan RI dan juga sebagai pejuang kemerdekaan Indonesia.
-
Bagaimana cara Anies Baswedan dalam menyampaikan pesan tentang demokrasi ke anak muda? Menurut Anies, anak muda memiliki delapan kekuatan dalam melawan kebohongan dan mengawal demokrasi. Pertama, kata Anies, anak muda memiliki jangkauan yang luas. Kedua, anak muda memiliki kegeraman atas praktik-praktik menyimpang di mana-mana. Ketiga, anak muda memiliki daya yang luar biasa untuk mempengaruhi orang lain. Keempat, mereka tidak peduli pada posisi dan jabatan. Kelima, mereka memiliki kekuatan memperbesar aktivisme di dunia nyata dengan dunia maya. Keenam, mereka mendapatkan kemudahan untuk membangun jejaring yang luas, walaupun tidak saling kenal asal punya kesamaan pandangan yang menyatukan. Ketujuh, mereka punya daya ekspresi kreatif sehingga ide-ide perlawanan bisa bergulir dan diterima menjadi sesuatu yang baru dan menarik. Dan terakhir, dengan memanfaatkan media sosial mereka punya daya jangkau global.
Anies memerintahkan kepala sekolah untuk memastikan seluruh peserta didiknya hadir di sekolah pada jam belajar mengajar.
"Kepala sekolah harus memastikan setiap siswa pada jam dia harus belajar itu berkegiatan sesuai dengan kegiatan belajar di sekolah. Jadi semua anak harus mengikuti itu," kata dia.
Apabila tidak berada di kelas, maka sekolah wajib harus menghubungi orangtua untuk memastikan keberadaan siswa tersebut. Ia juga meminta orangtua juga mengecek keberadaan anaknya.
"Bila tidak ada di rumah, tidak ada di sekolah, maka sekolah diinstruksikan untuk mencari tahu, mengejar keberadaannya di mana. Kita menginginkan setiap anak kondisinya aman dan diketahui, mereka semua berkegiatan belajar dengan baik," tandas Anies.