5 Manfaat Daun Inai untuk Kesehatan, Bantu Atasi Asam Lambung
Daun inai (henna) atau daun pacar terkenal dengan kemampuannya untuk mewarnai beberapa bagian tubuh, terutama di tangan. Tak hanya untuk pewarna kuku, tanaman yang memiliki nama ilmiah Lawsonia inermis ini juga kerap dijadikan pengobatan herbal untuk mengatasi berbagai penyakit.
Daun inai (henna) atau daun pacar terkenal dengan kemampuannya untuk mewarnai beberapa bagian tubuh, terutama di tangan. Tak hanya untuk pewarna kuku, tanaman yang memiliki nama ilmiah Lawsonia inermis ini juga kerap dijadikan pengobatan herbal untuk mengatasi berbagai penyakit.
Di Indonesia, daun inai atau daun pacar ini biasa ditanam sebagai tanaman hias dan sering ditemukan tumbuh liar. Seperti mengutip dari The Cultureist, tanaman yang memiliki ketinggian sekitar 30-80 cm ini memiliki kandungan vitamin E dan phytol yang cukup besar. Sehingga, kandungan pada daun inai tersebut berfungsi efektif untuk menjaga kesehatan tubuh dan mencegah berbagai macam penyakit.
-
Apa itu kue talam jagung? Kue talam merupakan salah satu jenis kue tradisional Indonesia yang memiliki cita rasa manis dan tekstur lembut.
-
Kenapa Doa Sapu Jagat penting? Bukan hanya menambah pahala, doa sapu jagat juga akan meningkatkan keimanan dan dekat dengan Allah SWT.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Apa itu bakwan jagung? Bakwan jagung adalah salah satu jenis gorengan yang banyak digemari.
-
Kapan Dava meninggal? Meninggal Dunia, 8 Foto Dava MCI di MasterChef Indonesia Season 7 Yang Tinggal Kenangan Dava, mantan peserta MasterChef Indonesia musim 7, telah pergi dengan usia yang masih muda, hanya 24 tahun.
-
Mengapa Waduk Jatigede sering surut? Adapun saat ini kondisi Waduk Jatigede memang tengah surut. Kondisi ini sudah terjadi hampir tiap tahun saat musim kemarau panjang.
Manfaat daun inai untuk kesehatan bisa dapatkan dengan cara membuatnya sebagai minuman herbal. Selain itu, daun ini juga bisa dijadikan pasta dan dioleskan ke beberapa bagian tubuh yang sakit. Berikut beberapa manfaat daun inai untuk kesehatan yang dilansir merdeka.com dari Health Benefit Times:
Mengatasi Asam Lambung
universityhealthnews.com ©2020 Merdeka.com
Asam lambung menjadi salah satu penyakit yang kerap dialami oleh seseorang. Penyakit yang sering disebut sebagai astroesophageal reflux disease (GERD) ini biasanya ditandai dengan gejala sakit dada atau nyeri ulu hati, sulit menelan, hingga perut terasa tidak nyaman. Kondisi ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kelebihan berat badan dan sedang hamil.
Melansir Medical News Today, penyakit asam lambung terjadi karena naiknya asam lambung menuju esofagus atau kerongkongan. Kondisi ini terjadi pada saluran pencernaan yang menghubungkan mulut dan lambung. Umumnya, seseorang yang menderita penyakit ini akan mengalami rasa nyeri pada ulu hati.
Salah satu cara mengatasi penyakit asam lambung dengan mengonsumsi ekstrak daun inai. Beberapa kandungan pada daun inai berperan penting untuk menurunkan kadar asam lambung. Hal inilah yang kerap membuat menggunakan daun ini sebagai pengobatan alternatif.
Mengobati Perut Kembung
Manfaat daun inai selanjutnya dapat mengobati perut kembung. Seseorang yang mengalami kondisi ini, biasanya perut terasa penuh, kencang, buncit, dan memiliki banyak gas di dalamnya. Hal ini sering menyebabkan seseorang menjadi mudah sendawa, kentut, dan perut cenderung terlihat membesar.
Seseorang yang mengalami perut kembung, umumnya mengalami beberapa gejala yang muncul bersamaan. Gejala yang dirasakan seperti diare, nyeri dada, perut terasa nyeri, kurangnya nafsu makan, hingga tinja berdarah. Meskipun sering dianggap penyakit ringan, akan tetapi perut kembung bisa menjadi salah faktor dari gejala penyakit kronis, seperti kanker usus besar dan kanker lambung.
Daun inai memiliki senyawa bioaktif yang disebut lawaritol dan isoplumbagin yang berperan penting untuk mengobati perut kembung. Dengan mengonsumsi ekstrak daun inai secara teratur, mampu meredakan perut kembung.
Mengatasi Sakit Kepala
©www.dailymail.co.uk
Salah satu manfaat daun inai untuk kesehatan adalah mengatasi sakit kepala. Daun inai memiliki antioksidan tinggi yang dapat membantu meredakan sakit kepala. Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu mengoleskan jus daun inai ke kulit, dengan begitu secara perlahan sakit kepala akan mereda.
Meluruskan Kesehatan Rambut
Memiliki rambut hitam, lurus, dan tebal menjadi dambaan setiap orang, baik wanita maupun pria. Banyak cara dilakukan seseorang hanya untuk mendapatkan rambut lurus dan indah sesuai keinginan. Apalagi rambut telah lama dianggap sebagai mahkota bagi setiap manusia.
Maka tak heran jika seseorang memiliki masalah dengan rambut bergelombang, selalu berusaha mencari cara untuk mengatasinya. Bahkan, seseorang bisa menghabiskan banyak biaya demi mendapatkan rambut lurus, indah, dan tidak rontok. Padahal, banyak cara meluruskan rambut yang efektif tanpa harus mengeluarkan banyak biaya, salah satunya menggunakan bahan-bahan alami.
Salah satu cara alami untuk meluruskan rambut yaitu dengan daun inai. Cara mendapatkan manfaat daun inai satu ini cukup mudah, Anda bisa mencampurkan daun inai dengan minyak kelapa.
Mengatasi Rematik
Shutterstock/Melodia plus photos
Rematik atau peradangan sendi disebabkan karena sistem kekebalan tubuh menyerang jaringannya sendiri. Gejala paling umum yang dirasakan saat mengalami rematik adalah adanya rasa nyeri sendi, kaku hingga bengkak. Rematik apabila tidak segara diatasi maka dapat menimbulkan gangguan pada kulit, paru-paru hingga jantung.
Salah satu cara mengatasi nyeri sendi atau rematik secara alami yaitu dengan mengonsumsi ekstrak daun inai. Sifat antiinflamasi pada daun ini berperan penting untuk mengatasi peradangan. Tak heran, jika daun ini kerap dijadikan tanaman herbal untuk meredakan nyeri sendi.