5 Resep Bolu Marmer yang Enak dan Lembut, Mudah Dibuat
Resep bolu marmer yang enak dan lembut cukup mudah dibuat. Bolu marmer merupakan camilan yang biasa diolah dengan goresan-goresen warna. Selain terlihat cantik, bolu marmer juga memiliki cita rasa enak, lembut, dan lezat.
Resep bolu marmer yang enak dan lembut cukup mudah dibuat. Bolu marmer merupakan camilan yang biasa diolah dengan goresan-goresen warna. Selain terlihat cantik, bolu marmer juga memiliki cita rasa enak, lembut, dan lezat.
Biasanya, bolu marmer kerap disajikan saat acara dan hari besar, seperti Natal, Idulfitri, ulang tahun, dan lainnya. Bolu memang dikenal sebagai kue jadul yang sejak dulu sudah banyak dijual di pasaran. Tapi, bolu ini masih tetap eksis sampai sekarang dan tetap memiliki tampilan menawan.
-
Bagaimana cara membuat kue kurma bolu? 1. Panaskan panggangan oven, bisa pakai panggangan teflon dengan api sangat kecil saja kemudian oles loyang dengan mentega dan tepung terigu hingga rata. Campur cokelat bubuk dan air hangat. Sisihkan. 2. Masukkan telur, mentega, gula pasir, TBM, vanili dalam wadah. 3. Kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi, aduk hingga lembut dan berubah hingga sedikit berwarna keputihan.4. Setelah itu campur terigu dan susu bubuk, ayak dan masukkan jadi satu dalam adonan, kemudian masukkan potongan kurma. Aduk satu arah dengan spatula sampai rata.5. Masukkan dalam loyang beri cairan cokelat di tengah loyang kemudian panggang selama 30 menit. Angkat, diamkan sebentar agar bolu tidak lengket dalam loyang. Potong-potong dan sajikan.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Bagaimana cara membuat terong rebus sambal balado? Rebus terong ungu sampai empuk dan matang, lalu angkat dan tiriskan.Belah terong jadi tiga bagian (jangan sampai putus).Cuci bersih bahan sambal lalu potong-potong dan ulek halus bersama gula merah, garam dan gula secukupnya.Tumis sampai matang dan angkat.Tuang sambal di atas terong rebus.
-
Bagaimana cara membuat bolu kukus? Dalam artikel berikut ini, kami akan sajikan beberapa resep kue bolu kukus yang bisa Anda coba dirumah.
-
Dari mana asal resep bakwan talas yang empuk dan renyah ini? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep bakwan talas empuk dan renyah yang bisa menjadi rekomendasi camilan Anda.
-
Bagaimana cara membuat bola-bola nasi? 1. Haluskan nasi sesuai kemampuan makan anak. 2. Lelehkan UB, lalu tumis bawang putih hingga wangi. 3. Kemudian masukkan ayam masak hingga daging berubah warna. 4. Masukkan wortel dan tempe, tambahkan air secukupnya. Aduk dan tunggu hingga matang. 5. Masukkan garam dan daun bawang. Aduk dan tunggu hingga air habis. 6. Lalu campurkan dengan nasi yang sudah halus, campur hingga rata. 7. Ambil adonan nasi dan bentuk bulat, lalu masukkan ke dalam telur dan lapisi dengan tepung. Lakukan hingga habis. 8. Goreng bola-bola nasi hingga matang, sisanya bisa disimpan. 9. Sajikan selagi hangat.
Bagi Anda yang ingin menikmati cita rasa bolu marmer, dapat membuatnya sendiri di rumah. Berikut sejumlah resep bolu marmer yang merdeka.com lansir dari Cookpad:
Resep Bolu Marmer yang Lembut
©2017 flavorliving.com
Bahan:
• 5 kuning telur
• 50 gram gula halus
• 100 gram butter
• 150 gram margarin
• 200 gram terigu
• 40 gram maizena
• 1 sendok makan kulit jeruk lemon
• ½ sendok teh vanili
• 5 putih telur
• 200 gram gula pasir halus
• 60 gram cokelat batang lelehkan
Cara membuat:
1. Kocok 50 gram gula halus dan butter margarin dan kulit jeruk lemon vanili sampai putih. Masukkan kuning telur satu persatu, kocok sampai mengembang, lalu masukkan terigu dan maizena sedikit demi sedikit. Sisihkan.
2. Kocok putih telur dengan 200 gram gula pasir sampai lembut, tuang ke adonan pertama dengan spatula hingga tercampur rata.
3. Setelah itu, ambil ½ adonan ke mangkuk, lalu tambahkan cokelat leleh hingga tercampur rata. Tuang selang-seling adonan cokelat dan adonan putih ke dalam loyang yang telah diolesi carlo hingga habis.
4. Sajikan.
Resep Bolu Marmer Kukus
Bahan:
• 1 butir telur
• 2 sendok makan cokelat bubuk
• 4 sendok makan minyak
• 100 gram tepung terigu
• 100 gram gula pasir
• 100 ml susu cair
• ½ SP
• Garam secukupnya
• Vanili cair
• Pasta cokelat secukupnya
Cara membuat:
1. Mixer, gula, telur, dan SP sampai kembang.
2. Setelah itu, tepung terigu dan susu, mixer sampai rata, ambil adonan 4 sendok makan. Sisihkan.
3. Tambahkan cokelat bubuk, pasta cokelat, sisa susu, mixer sampai rata.
4. Lalu tambahkan minyak, aduk rata semuanya. Sisihkan.
5. Tuang vanila cair ke adonan putih, aduk rata.
6. Ambil loyang, olesi minyak. Tuang adonan cokelat sedikit, tambahkan adonan putih sedikit.
7. Tuang semua adonan cokelat dan tuang adonan putih, lalu hentakkan.
8. Kukus 20 menit dengan api sedang. Masak dan angkat. Sisihkan biar dingin, lalu potong-potong sesuai selera.
9. Sajikan.
Resep Bolu Marmer ala Rumahan
Bahan:
• 200 gram margarin
• 50 gram mentega
• 200 gram gula halus
• 175 gram tepung protein sedang
• 25 gr susu bubuk
• 1 sdm susu kental manis
• 6 kuning telur
• 3 putih telur
• 1 1/2 sdm bubuk cokelat
Cara membuat:
1. Langkah pertama, aduk mentega, margarin, dan gula halus. Sisakan gula halus sebanyak 50 gram. Aduk hingga mengembang dan berwarna kuning pucat.
2. Setelah itu, tambahkan kuning telur satu per satu, aduk dengan kecepatan rendah. Campur hingga semua kuning telur tercampur dengan baik.
3. Tambahkan susu bubuk dan tepung sedikit demi sedikit. Aduk hingga rata. Sisihkan adonan.
4. Aduk putih telur hingga berbusa, tambahkan sisa gula halus. Aduk lagi hingga mengembang dan kaku.
5. Kemudian campurkan adonan putih telur ke adonan kue yang pertama. Aduk dengan spatula 2 sampai 3 kali saja.
6. Bagi adonan menjadi 2. Beri bubuk cokelat pada salah satu adonan.
7. Oles loyang, tuang adonan bergantian sampai adonan habis.
8. Tusuk adonan dengan tusukan sate, lalu diukir agar menjadi warna marmer.
9. Panggang dengan suhu api bawah 180 derajat celcius selama 20 menit. Lalu lanjutkan dengan api atas 150 derajat celcius dan api bawah 170 derajat celcius sampai kue matang.
10. Tusuk kue dengan tusuk sate untuk pastikan bagian dalamnya sudah matang.
Resep Bolu Marmer Spesial
© Shutterstock/aaries
Bahan A:
• 325 gram putih telur
• 175 gram gula halus
Bahan B:
• 175 gram tepung terigu protein rendah
• 25 gram susu bubuk
• 20 gram tepung maizena
Bahan C:
• 200 gram mentega, lelehkan
• 40 gram susu kental manis
• 1 sdm pasta vanila
Bahan D:
• 1 sdm pasta cokelat
• 1 sdm pasta pandan
Cara membuat:
1. Pertama, panaskan oven pada suhu 150 derajat celcius. Kocok bahan A sampai kaku.
2. Campur semua bahan C, aduk rata.
3. Setelah itu, masukkan bahan C ke bahan B, kocok pakai mixer kecepatan rendah sampai tercampur rata dan tekstur kental, halus, dan mengkilap. Lalu masukkan bahan A, masukkan bertahap 3 kali sambil diaduk lipat sampai tercampur rata.
4. Bagi adonan ke 3 mangkuk, lalu tambahkan pasta cokelat dan pasta pandan ke 2 mangkuk masing-masing, aduk rata. 1 mangkuk tidak perlu ditambahkan pasta.
5. Lalu tuang adonan ke loyang yang sudah dioles margarin, panggang di oven selama 1 jam sampai matang.
Resep Bolu Marmer Pandan Cokelat
Bahan:
• 8 kuning telur
• 7 putih telur
• 250 gram gula halus
• 200 gram tepung terigu protein rendah
• 25 gram susu bubuk full cream
• 150 gram margarin
• 180 gr butter
• 1 sdt pasta vanilla
Tambahan:
• 1 sdm pasta pandan
• 2 sdm bubuk cokelat
• Pasta cokelat sesuai selera
Cara membuat:
1. Langkah pertama, kocok butter, margarin, dan gula sampai mengembang dan pucat menggunakan mixer.
2. Masukkan kuning telur satu persatu sambil tetap dikocok, terakhir masukkan pasta vanilla dan pasta pandan, aduk rata.
3. Masukkan tepung dan susu sambil diayak, aduk pakai spatula sampai rata, sisihkan.
4. Kocok putih telur sampai mengembang kaku, masukkan bertahap ke adonan pandan, aduk balik pakai spatula.
5. Sisihkan sepertiga adonan, tambahkan cokelat bubuk, aduk rata.
6. Tuang ke dalam loyang yang sudah dioles mentega secara berselang-seling lalu buat motif dengan ujung sumpit.
7. Panggang di suhu 170 derajat celcius selama 45 menit atau sampai matang sesuaikan oven masing-masing.