6 Cara Membedakan Pleci Jantan dan Betina, Berikut Penjelasannya
Cara membedakan pleci jantan dan betina penting diketahui para pecinta burung. Meski terlihat sama, tetapi keduanya memiliki perbedaan yang cukup mendasar. Biasanya, perbedaan antara pleci jantan dan betina juga memengaruhi harga jual.
Cara membedakan pleci jantan dan betina penting diketahui para pecinta burung. Meski terlihat sama, tetapi keduanya memiliki perbedaan yang cukup mendasar. Biasanya, perbedaan antara pleci jantan dan betina juga memengaruhi harga jual.
Pleci merupakan salah satu jenis burung yang saat ini banyak dipelihara oleh masyarakat Indonesia. Meski memiliki bentuk tubuh mungil, burung yang berasal dari genus Zosterpos ini memiliki suara lantang dan merdu. Tak heran, jika saat ini burung pleci banyak dicari para pecintanya.
-
Apa yang dikeluarkan oleh burung sebagai kotoran? Namun, kotoran burung terdiri dari bagian tengah berwarna gelap yang dikelilingi oleh zat berwarna putih yang merupakan asam urat.
-
Apa ciri khas burung Cendet Madura? Mengutip Instagram @jatimpemprov, burung Cendet Madura memiliki tubuh yang ramping, panjang, dan proporsional. Burung ini memiliki bulu dominan hitam sampai ke tengkuk. Bulunya yang dominan berwarna hitam menyebabkan burung ini juga dikenal dengan sebutan Cendet Blangkon. Burung ini juga memiliki ekor lebih panjang dibandingkan Cendet jenis lain.
-
Kapan buah angkung matang? Buah angkung memiliki warna biru tua dan daging berwarna merah keunguan saat sudah matang.
-
Apa yang menjadi ciri khas burung kutilang? Burung kutilang adalah sejenis burung pengicau dari suku Pycnonotidae. Dalam bahasa Inggris burung ini disebut Sooty-headed Bulbul, sementara nama ilmiahnya adalah Pycnonotus aurigaster; mengacu pada bulu-bulu di sekitar pantatnya yang berwarna jingga.
-
Bagaimana Burung Paruh Kodok berburu mangsanya? Meski tak jago terbang, paruh yang lebar memudahkan mereka untuk menangkap serangga sebagai mangsa utamanya.
-
Kapan Burung Enggang Gading dinyatakan punah? Burung Kuau Bergaris Ganda, bagian dari genus Argusianus, dikenal hanya melalui beberapa bulu yang ditemukan dan dikirim ke London untuk diteliti. Hingga kini, keberadaan burung ini tidak pernah terungkap di alam liar. Berdasarkan hasil penelitian, burung ini dinyatakan punah oleh International Union for Conservation of Nature (IUCN), menambah daftar panjang spesies Indonesia yang telah lenyap.
Burung pleci jantan dan betina sejatinya memiliki perbedaan. Banyak yang sulit membedakan keduanya karena jarang berinteraksi dengan dua burung tersebut. Tapi, bagi orang yang sudah lama memelihara semua jenis pleci, tidak sulit membedakan keduanya. Berikut cara membedakan pleci jantan dan betina:
Perbedaan Karakteristik Fisik
Sumber: hewan.id ©2020 Merdeka.com
Cara membedakan pleci jantan dan betina bisa dilihat dari karakteristik fisik. Umumnya, ekor pleci jantan memiliki ujung yang runcing seperti huruf V atau bercabang dua. Sedangkan, pleci betina mempunyai ekor lebih pendek, yang terlihat bila berdampingan.
Selain itu, ujung ekor betina pun biasanya rata, tidak seperti jantan. Sementara itu, pleci jantan memiliki lingkaran yang tebal dan sedikit putus-putus.
Perbedaan Warna Bulu
Cara membedakan pleci jantan dan betina selanjutnya, yaitu ada di warna bulu. Pleci merupakan salah satu jenis burung yang memiliki warna bulu yang menarik dan indah. Hal ini yang juga membedakan antara pleci jantan dan betina.
Pleci jantan memiliki warna yang terlihat lebih mencolok. Pada bulu pleci jantan, biasanya terlihat lebih cerah dan menawan. Sementara itu, pleci betina mempunyai warna bulu yang sedikit kusam. Sehingga terkesan kurang indah dan kurang menawan.
Perbedaan Suara Kicauan
Cara membedakan pleci jantan dan betina berikutnya juga bisa dilihat dari suara kicauan. Biasanya, pleci jantan mempunyai suara kicauan yang terdengar lebih nyaring dan mengkristal jika dibandingkan dengan pleci betina. Pleci betina cenderung terdengar lebih lirih dan tidak begitu jernih.
Kendati demikian, perlu diingat bahwa dalam membedakan suara kicau pleci jantan dan betina dibutuhkan ketelitian serta kejelian yang ekstra. Maka dari itu, semakin Anda terbiasa dan berpengalaman merawat burung pleci, Anda akan bisa membedakan suara keduanya lebih mudah.
Perbedaan Perilaku
Sumber: hewan.id ©2020 Merdeka.com
Cara membedakan pleci jantan dan betina juga bisa dilihat dari perilakunya. Pleci jantan biasanya mempunyai pergerakan yang lebih lincah dan agresif. Mereka suka berkelahi dengan sesama pleci jika diletakkan dalam satu kandang.
Sedangkan, pleci betina bila diletakkan dalam kandang bersama-sama pleci lain, dia tidak menunjukkan tanda-tanda berkelahi atau beradu. Selain itu, Anda bisa membedakan pleci jantan dan betina menggunakan cara menyemprotkan air ke mereka.
Semprotkan cairan perlahan ke bagian kepala pleci saat berada di kandang. Bila saat menyemprot burung tersebut memperlihatkan jambulnya serta bagian pupil matanya mengecil, maka burung tersebut adalah pleci jantan. Sedangkan, pleci betina saat disemprot umumnya tidak menunjukkan tanda-tanda seperti pleci jantan tersebut.
Perbedaan Mata
Cara membedakan pleci jantan dan betina lainnya, yaitu bisa dilihat dari mata pleci. Ciri khas burung pleci berada pada matanya yang memiliki kacamata. Klep kacamata ini yang bisa menjadi indikator pembeda kelamin.
Pleci jantan rata-rata memiliki kacamata tebal, tapi terputus. Sedangkan, burung betina matanya tebal dan tidak putus-putus. Misalnya Anda melihat cincin mata putihnya terputus di salah satu bagian, bisa dipastikan bahwa itu pleci jantan.
Perbedaan pada Dubur
Pleci jantan selalu mempunyai bentuk dubur yang memanjang. Sedangkan, dubur pleci betina cenderung kecil. Kondisi di sekitar dubur cukup berbeda. Di mana burung jantan bulu di dekat dubur cukup banyak, sementara yang betina sebaliknya.
Itulah beberapa cara membedakan pleci jantan dan betina. Meski bisa dilihat dari beberapa perbedaan tersebut, Anda tetap harus jeli dalam melihatnya. Sebab jenis burung ini, baik jantan maupun betina, memiliki ciri yang hampir sama.