9 Manfaat Sayur Gambas untuk Kesehatan, Bantu Tingkatkan Kekebalan Tubuh
Gambas atau sayur oyong merupakan salah satu jenis sayuran yang sering diolah menjadi menu makanan oleh masyarakat Indonesia. Biasanya sayur gambas sering diolah menjadi beragam masakan, seperti sup, pecel, hingga aneka tumisan.
Gambas atau sayur oyong merupakan salah satu jenis sayuran yang sering diolah menjadi menu makanan oleh masyarakat Indonesia. Biasanya sayur gambas sering diolah menjadi beragam masakan, seperti sup, pecel, hingga aneka tumisan. Selain memiliki rasa yang segar, sayur gambas juga memiliki kandungan manfaat yang baik untuk kesehatan.
Tanaman yang tumbuh merambat seperti mentimun ini mudah ditemukan di berbagai negara yang beriklim tropis. Gambas memiliki bentuk yang panjang dengan tonjolan pada bagian permukaan kulitnya. Jenis sayuran ini sudah sejak dulu dikenal memiliki manfaat untuk mengatasi berbagai macam penyakit.
-
Bagaimana cara membuat bakwan sayur yang matang merata dan renyah? Agar bakwan matang merata dengan tekstur renyah di dalam dan di luar, penting untuk memastikan bakwan tenggelam sepenuhnya saat digoreng. Kekurangan minyak dapat membuat gorengan kurang renyah dan cenderung lembek saat dingin.
-
Bagaimana cara memasak Sayur Tahu Tauge? Cara membuat:1. Potong dadu tahu putih, goreng.2. Tumis bumbu iris. Tuang air, beri garam, gula, lada, kaldu bubuk, masukkan tahu. Masak sampai mendidih.3. Masukkan tauge, daun bawang, seledri. Aduk rata.
-
Bagaimana cara memasak Sayur Asem Nangka agar matang sempurna? Potong-potong kecil nangka setebal 1 cm, kemudian rebus dengan air secukupnya hingga empuk, kemudian buang airnya dan tiriskan nangkanya. Rebus kembali nangka di 1 liter air sampai empuk, masukkan bawang merah, cabai, tomat, kacang panjang, garam dan kaldu bubuk. Kemudian masukan daun so, jika sudah matang, cicipi dan angkat.
-
Bagaimana cara membuat Sayur Bening Bayam Jagung? 1. Siangi bayam, cuci bersih kemudian tiriskan. Potong jagung sesuai selera. 2. Geprek bawang putih, kupas kemudian geprek rempah kunci, dan iris bawang merah. 3. Panaskan air, rebus hingga mendidih. Masukkan bawang putih yang telah digeprek, irisan bawang merah dan rempah kunci. 4. Tambahkan garam, kaldu penyedap, dan gula. Masukkan sayur bayam dan jagung. Rebus semua bahan hingga sayur bayam dan jagung matang. 5. Koreksi rasa, angkat dan sajikan sayur bening bayam jagung.
-
Sayuran apa saja yang digunakan dalam resep Sayur Panggang Simple? Bahan-bahan:wortel, buncis, kembang kol, asparagus, bawang bombay, paprika3 sdm minyak zaitun1 sdt garam1/2 sdt merica1 sdt bawang putih bubuk1 sdm rosemary (optional)bawang bombay
-
Dari mana resep olahan sayur ini didapatkan? Berbagai hidangan ini tidak hanya enak, tetapi juga sangat sehat dan efektif dalam menurunkan kolesterol, dikutip dari Fimela.com pada Kamis (20/6).
Dilansir dari laman Healthline, sayur gambas memiliki kandungan vitamin, protein, nutrisi, hingga magnesium yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh dan mencegah berbagai penyakit. Berikut beberapa manfaat sayur gambas yang dilansir dari Healthline:
Mencegah Kanker
©2018 Merdeka.com/Pixabay
Kanker menjadi salah satu penyakit paling mematikan di dunia. Oleh sebab itu, upaya pencegahan harus terus dilakukan sejak dini. Salah satu cara paling mudah yaitu dengan mengonsumsi sayur gambas.
Sayur gambas diketahui mengandung turunan asam lemak yaitu senyawa acetogenins. Kandungan ini sebagai antioksidan yang dapat berfungsi mencegah pertumbuhan sel-sel kanker.
Mencegah Anemia
Manfaat sayur gambar selanjutnya ialah mencegah anemia. Anemia merupakan penyakit yang disebabkan karena tubuh kekurangan sel darah merah. Sehingga hal ini dapat membuat penderita mengalami pucat dan mudah lelah. Salah satu cara yang cukup efektif untuk mencegah penyakit anemia ialah mengonsumsi sayur gambas.
Sayur gambas dipercaya dapat membantu melancarkan peredaran darah. Sehingga membuat tekanan darah menjadi stabil dan mencegah anemia. Mengonsumsi gambas secara teratur juga dapat menghindarkan dari berbagai penyakit kronis, seperti jantung dan stroke.
Mencegah Penyakit Jantung
Penyakit jantung telah menyebabkan angka kematian tinggi di dunia. Sudah seharusnya setiap orang melakukan upaya pencegahan sejak dini. Cara yang cukup efektif dalam mencegah penyakit ini adalah mengonsumsi gambas.
Sayur gambas memiliki kandungan zat besi, kalsium, serta efek antioksidan yang dapat secara efektif membantu mencegah penyakit jantung. Manfaat sayur gambas ini dapat diperoleh dengan cara mengonsumsinya secara teratur.
Menjaga Berat Badan
Bagi Anda yang memiliki masalah dengan berat badan, sebaiknya rutin mengonsumsi sayur gambas. Pasalnya gambas merupakan sumber nutrisi yang rendah kalori. Sehingga gambas dapat membantu proses diet yang sedang Anda jalani.
Dilansir dari Healthbennefit, seseorang yang mengonsumsi gambas cenderung akan merasakan kenyang lebih lama. Hal ini karena gambas mampu menghambat pelepasan ghrelin, yaitu hormon lapar yang memberikan tanda pada pikiran kita untuk makan sesuatu. Sehingga gambas juga baik dikonsumsi bagi penderita obesitas atau kelebihan berat badan.
Meredakan Nyeri
boldsky.com
Manfaat sayur gambas berikutnya ialah mengatasi radang sendi. Kandungan senyawa anti inflamasi pada sayur gambas dipercaya dapat membatasi efek sitokin proinflamasi, sehingga hal ini berfungsi efektif meredakan radang sendi dan rematik.
Untuk mendapatkan khasiatnya cukup mudah. Anda hanya perlu mengonsumsi sayur gambas secara rutin. Selain itu, gambas juga dapat diolah menjadi aneka masakan, seperti sup, pecel, dan aneka tumisan.
Menjaga Kesehatan Mata
Manfaat sayur gambas untuk kesehatan lainnya yaitu dapat menjaga kesehatan mata. Hal ini dikarenakan daun gambas mengandung vitamin A yang tinggi sehingga berperan penting dalam meningkatkan pertumbuhan sel, menjaga kesehatan kulit, dan mencegah penyakit mata.
Manfaat ini bisa Anda dapatkan apabila secara teratur mengonsumsi sayur gambas yang sudah dimasak.
Mengatasi Asam Urat
Manfaat sayur gambas selanjutnya, yaitu mengatasi asam urat. Beberapa kandungan penting di dalamnya seperti kalsium, vitamin C, zat besi, dan fosfor dipercaya efektif untuk mengatasi peradangan dan asam urat. Tentu saja, manfaat sayur gambas ini bisa didapatkan dengan cara mengonsumsinya secara rutin dan teratur.
Mencegah Radikal Bebas
Manfaat sayur gambas yang penting untuk kesehatan tubuh selanjutnya, yaitu dapat mencegah radikal bebas. Radikal bebas dalam tubuh apabila tidak diimbangi dengan antioksidan, maka dapat menimbulkan berbagai penyakit kronis dalam tubuh, seperti hipertensi hingga penyakit jantung.
Salah satu cara alternatif yang dapat dilakukan untuk menangkal radikal bebas adalah mengonsumsi gambas. Kandungan senyawa pada gambas berfungsi sebagai antioksidan yang dapat membantu menangkal radikal bebas dalam tubuh.
Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Manfaat sayur gambas juga dipecaya dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Kandungan vitamin C dan vitamin A pada gambas berfungsi sebagai antioksidan penangkal radikal bebas. Sehingga hal ini dapat mencegah berbagai macam penyakit, seperti hipertensi hingga diabetes.
Selain itu, mengonsumsi sayur gambas secara teratur juga dapat melawan penyakit infeksi. Sehingga dapat menjaga kesehatan tubuh dan tidak mudah terkena penyakit.