Curi Perhatian Setelah Juara LIDA 2021, Intip Potret Iqhbal saat Bertugas Jadi Dokter
Setelah melewati proses panjang, Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021 akhirnya mendapatkan jawaranya. Yaitu, Iqhbal duta dari Sumatera Barat.
Di awal 2021, ajang pencarian bakat menyanyi dangdut bergengsi kembali digelar. Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021 di mulai pada Februari lalu.
Selama berlangsung, ajang pencarian bakat menyanyi dangdut itu memang selalu mencuri perhatian para penonton setia Indosiar. Tidak hanya itu, para penikmat musik dangdut juga selalu mengikuti ajang pencarian bakat itu agar tidak ketinggalan progres para kontestannya.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada Jateng berdasarkan survei LSI? Survei LSI: Kaesang Unggul di Pilkada Jateng Berkat Pengaruh Presiden Jokowi Djayadi menegaskan, Pilkada Jawa Tengah masih sangat cair.
-
Siapa yang sedang PDKT dengan Wulan LIDA? Pemenang Ajang Pencarian Bakat, Berikut Ini 8 Potret Zainul Basyar yang Sedang PDKT dengan Wulan LIDA 2 Zainul kemudian menjelaskan bahwa ia dan Wulan LIDA sedang berada dalam tahap saling mengenal atau pendekatan.
-
Bagaimana cara LSI melakukan simulasi pasangan calon di Pilkada Jateng? Direktur Eksekutif Lembaga Survei Indonesia Djayadi Hanan, menjelaskan jika dilakukan simulasi tiga pasangan maka duet Kaesang-Ahmad Luthfi akan unggul sebesar 41,9 persen.
-
Di mana pelantikan anggota DPRD Jateng berlangsung? Ayah dan anak secara bersamaan menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Tengah periode 2024-2029 terpilih yang dilantik pada rapat paripurna di Gedung DPRD Jateng, Semarang, Selasa.
-
Siapa mantan pacar dari Jihan LIDA? Jihan, mantan pacar Leon Dozan, aktor dan anak dari Willy Dozan dan Betharia Sonata, yang sedang menghadapi kasus dugaan penganiayaan, terlihat dalam unggahan mereka saat merayakan satu bulan anniversary.
-
Di mana PLTS Terapung Cirata dibangun? Darmawan memaparkan, PLTS Terapung Cirata berkapasitas 192 MWp dibangun PLN berkolaborasi dengan perusahaan energi Masdar dari Uni Emirat Arab saat ini tengah memasuki proses finalisasi. PLTS yang menempati area seluas 200 hektar ini akan menghasilkan energi sebesar 245 juta kWh per tahun dan dapat memasok listrik setara untuk 50.000 rumah tangga.
Setelah melewati proses panjang, Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021 akhirnya mendapatkan jawaranya. Yaitu, Iqhbal duta dari Sumatera Barat.
Tak banyak yang tahu, ternyata sebelum mengikuti LIDA, Iqhbal dikenal sebagai seorang dokter. Ini potretnya:
Juara 1
Instagram - Iqbal LIDA
Pria asal Padang Pariaman ini berhasil menjadi juara 1 Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021. Rupanya sebelum mengikuti ajang dangdut ini, Iqhbal adalah seorang dokter muda.
Karier
Instagram - Iqbal LIDA
Iqbal adalah lulusan dari Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro. Iqhbal pernah koas di RSUP Dr. Kariadi Semarang, Jawa Tengah. Pria beusia 23 tahun ini juga kerap membagikan aktivitasnya saat bertugas di rumah sakit.
Bersama Teman
Instagram - Iqbal LIDA
Inilah momen saat dirinya foto bersama teman-teman kompak pakai jas putih khas dokter. Mereka terlihat berwibawa dan berkharisma.
Musik Dangdut
Instagram - Iqbal LIDA
Meski disibukkan dengan profesinya sebagai dokter muda, Iqhbal sejak kecil sudah tertarik di dunia musik dangdut. Menjadi juara LIDA 2021, tentunya menjadi sebuah pencapaian terbesar di perjalanan karier Iqbal.