Doa Pelunas Hutang dan Banyak Rejeki, Lengkap Beserta Artinya
Doa pelunas hutang dan banyak rejeki bisa diamalkan oleh umat muslim. Islam menganjurkan agar setiap muslim membaca doa ketika terlilit hutang. Sebab, hukum membayar hutang adalah wajib.
Doa pelunas hutang dan banyak rejeki bisa diamalkan oleh umat muslim. Islam menganjurkan agar setiap muslim membaca doa ketika terlilit hutang. Sebab, hukum membayar hutang adalah wajib.
Melansir dari NU Online, hutang merupakan salah satu bentuk muamalah yang diperbolehkan. Namun, bukan berarti utang dijadikan sebagai gaya hidup. Sebab, hutang bisa membawa dampak buruk bagi seseorang.
-
Apa yang dimaksud dengan doa pelunas hutang? Doa pelunas hutang adalah harapan ketenangan yang dipanjatkan oleh mereka yang sedang gelisah dan bingung dengan beban hutangnya.
-
Kapan doa untuk orang mudik dibaca? Saat ada keluarga, teman, atau kerabat yang hendak mudik dan berpamitan, umat Muslim wajib mendoakan.
-
Bagaimana doa untuk orang mudik dibaca? Saat ada keluarga, teman, atau kerabat yang hendak mudik dan berpamitan, umat Muslim wajib mendoakan. Adapun doa untuk orang mudik yang bisa dibaca dan diamalkan adalah seperti berikut:زَوَّدَكَ اللهُ التَّقْوَى وَغَفَرَ ذَنْبَكَ وَيَسَّرَ لَكَ الخَيْرَ حَيْثُمَا كُنْتَZawwadakallâhut taqwâ, wa ghafara dzanbaka, wa yassara lakal khaira haitsumâ kunta.
-
Apa isi doa menagih hutang jarak jauh? Allahumma lahzhotan min lahazhootikal kiram, tuyassiru ‘alaa ghuromaa-ii bihal qodhoo-a wa tuyassiru lii bihaa minhumul iqtidhoo-a, innaka ‘alaa kulli syai-in qadiir.
-
Mengapa doa untuk pengantin penting? Tugas kita sebagai seorang muslim hanya tinggal mengamalkannya, dan berharap kehidupan pernikahan kita dipenuhi dengan keberkahan.
BACA JUGA : Niat puasa qadha dengan tata caranya
Doa pelunas hutang bisa dibaca saatingin membayarnya. Selain itu, doa ini juga dapat diamalkan setelah salat wajib. Berikut sejumlah doa pelunas hutang dan banyak rejeki yang merdeka.com lansir dari NU Online dan sumber lainnya:
Doa Pelunas Hutang dan Banyak Rejeki Sesuai Sunnah
© pixabay.com/moritz320
Dalam ajaran Islam, hukum membayar utang adalah wajib. Setiap muslim yang memiliki utang diwajibkan untuk melunasinya. Hal ini sebagaimana yang disebutkan dalam salah satu hadit, Rasulullah SAW bersabda, yang artinya:
"Barangsiapa yang mengambil harta-harta manusia (berutang) dengan niatan ingin melunasinya, Allah akan melunaskannya. Dan barangsiapa yang berutang dengan niat ingin merugikannya, Allah akan membinasakannya" (HR Bukhari: 2387).
Doa pelunas hutang dan banyak rejeki sesuai sunnah bisa diamalkan oleh umat muslim yang ingin segera melunasi hutang-hutangnya. Berikut doa pelnuas hutang dan artinya:
Allahumma Malikal mulki tu’til mulka man tasya’ wa tanzi’ul mulka mimman tasya’ wa tu’izzu man tasya’ wa tudzillu man tasya’ biyadikal khair, innaka ‘ala kulli syain qadir, Rahmanad Dunya wal Akhirati wa Rahimuha tu’thihuma man tasya’ wa tamna’u man tasya irhamni rahmatan tughnini biha ‘an rahmati man siwaka.
Artinya:
“Ya Allah, Engkau pemilik kerajaan. Hargai siapa pun yang Kau kehendaki dan hina siapa pun yang Kau kehendaki, di tangan-Mu kebaikan , karena Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu, Yang Maha Penyayang di dunia dan di akhirat, dan Yang Maha Penyayang di antara mereka. Engkau memberikannya kepada siapa pun yang Engkau kehendaki dan mencegahnya dari siapa pun yang Engkau kehendaki. Kasihanilah aku dengan rahmat yang cukup kepada saya, Tak ada yang dapat memberi rahmat selain Engkau ya Allah.” (HR. At Thabrani)
Doa Pelunas Hutang dan Banyak Rejeki Melimpah
Doa pelunas hutang dan banyak rejeki selanjutnya adalah sebagai berikut:
Allaahumma innii as'aluka antarzuqnii rizqan halaalan waasi'an thayyiban min ghairi ta'abin walaa musyaqqotin walaa dhairin walaa nashabin innaka 'alaa kulli syai'in qadiir.
Artinya: Ya Allah, aku minta kepada-Mu akan pemberian rezeki yang halal, luas, baik tanpa repot, dan kemelaratan dan tanpa keberatan dan sesungguhnya Engkau maha atas segala sesuatu.
Doa Pelunas Hutang dan Terhindar dari Bingung
Setiap muslim yang memiliki hutang, tentu ingin segera melunasinya. Pasalnya, utang adalah beban yang harus dilunasi kapan pun kecuali dibebaskan peminjamannya. Berikut doa pelunas hutang dan artinya:
Allâhumma innî a‘udzu bika minal hammi wal hazan. Wa a‘udzu bika minal ‘ajzi wal kasal. Wa a‘udzu bika minal jubni wal bukhl. Wa a‘udzu bika min ghalabatid daini wa qahrir rijal.
Artinya:
"Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kebingungan dan kesedihan, aku berlindung kepada-Mu dari kelemahan dan kemalasan, aku berlindung kepada-Mu dari ketakutan dan kekikiran, aku berlindung kepada-Mu dari lilitan utang dan tekanan orang-orang."
Doa Pelunas Hutang dan Segera Dikabulkan Permintaannya
www.ivandimitrijevic.com
Dalam kondisi sulit membayar hutang, Nabi Muhammad SAW mengajarkan sebuah doa agar bisa bebas dari utang. Berikut doa pelunas hutang agar segera dikabulkan permintaannya:
Allahumma robbas samaawaatis sab'i wa robbal 'arsyil 'azhim, robbana wa robba kulli syaiin, faaliqol habbi wan nawaa wa munzilat tauroti wal injil wal furqon. A'udzu bika min syarri kulli syaiin anta akhidzum binashiyatih. Allahumma antal awwalu falaysa qoblaka syaiun wa antal akhiru falaysa ba'daka syaiun, wa antazh zhohiru fa laysa fauqoka syaiun, wa antal baathinu falaysa dunaka syaiun, iqdli 'annad daina wa aghnina minal faqri.
Artinya:
"Ya Allah, Rabb yang menguasai langit yang tujuh, Rabb yang menguasai 'Arsy yang agung, Rabb kami dan Rabb segala sesuatu. Rabb yang membelah butir tumbuh-tumbuhan dan biji buah, Rabb yang menurunkan kitab Taurat, Injil dan Furqan (Alquran). Aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan segala sesuatu yang Engkau memegang ubun-ubunnya (semua makhluk atas kuasa Allah). Ya Allah, Engkau-lah yang awal, sebelum-Mu tidak ada sesuatu. Engkaulah yang terakhir, setelah-Mu tidak ada sesuatu. Engkaulah yang lahir, tidak ada sesuatu di atas-Mu. Engkaulah yang Batin, tidak ada sesuatu yang luput dari-Mu. Lunasilah utang kami dan berilah kami kekayaan (kecukupan) hingga terlepas dari kefakiran."
Doa Pelunas Hutang yang Melilit
Dalam sebuah riwayat, Sayidina Ali RA pernah memberikan doa dari Rasulullah kepada budak yang tengah mencicil kemerdekaan dirinya. Adapun doanya seperti berikut:
Allahummakfini fi halâlika ‘an haramik, wa aghnini bi fadhlika ‘amman siwak
Artinya:
"Tuhanku, cukupilah diriku dengan jalan (harta) yang Kauhalalkan, bukan jalan (harta) Kauharamkan; dan lengkapilah diriku dengan kemurahan-Mu, bukan kemurahan selain diri-Mu."