Ajak Anak di Bawah Umur Curi Sepeda Berulang Kali, Ayah di Bangkalan Banjir Hujatan
Seorang ayah di Kabupaten Bangkalan tega mengajak anaknya yang masih di bawah umur untuk melakukan pencurian sepeda angin berulang kali. Begini kronologinya.
Seorang pria bernama Sunda (46), warga Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur tega mengajak anaknya yang masih di bawah umur untuk melakukan pencurian sepeda angin. Setelah melancarkan aksi pencurian sepeda selama beberapa kali, Sunda akhirnya ditangkap pihak kepolisian.
Pengungkapan kasus pencurian sepeda angin yang dilakukan Sunda dan anaknya yang masih berusia 10 tahun berawal dari rekaman CCTV di salah satu perumahan di Kabupaten Bangkalan. Dalam rekaman tersebut, gerak-gerik mencurigakan pelaku dan anaknya yang masih duduk di bangku sekolah dasar terlihat jelas.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Sunda bersama anaknya melancarkan aksinya dengan mengendarai motor. Saat sudah tiba di rumah yang diincar, Sunda akan menghentikan laju motornya, sementara sang anak turun untuk melancarkan aksi pencurian.
Terekam CCTV
©2022 Merdeka.com/Freepik
Dikutip dari akun Instagram @wecarebangkalanmadura, Sunda dan anaknya terlebih dahulu berkeliling dengan cara mengendarai motor untuk mencari sasaran. Setelah bertemu sepeda yang disasar, Sunda meminta anaknya turun dari boncengan untuk melakukan aksi pencurian.
Beruntung, aksi ayah dan anak mencuri sepeda di salah satu perumahan di Bangkalan itu tertangkap kamera CCTV. Dalam rekaman tersebut, sang anak tampak terlatih membawa kabur sepeda angin yang terparkir di depan rumah korban. Selanjutnya, saat sang anak berhasil mengambil sepeda, pelaku lantas mengikuti anaknya dari belakang.
Setelah berhasil mencuri sepeda, pelaku lantas membawanya ke salah satu penadah dan menjualnya dengan harga murah.
Alasan Ajak Anak
Kasat Reskrim Polres Bangkalan AKP Bangkit Dananjaya mengungkapkan, pelaku ditangkap saat sedang mencari sasaran di sebuah permukiman penduduk bersama anaknya. Berdasarkan pengakuan pelaku, ia sengaja mengajak sang buah hati untuk mempermudah aksi pencurian.
"Sudah kami amankan. Tentu proses hukum keduanya akan berbeda, karena satu pelaku masih berusia di bawah umur," tuturnya, Minggu (4/12/2022).
Adapun dari penangkapan tersebut, polisi berhasil mengamankan 8 barang bukti sepeda angin model terbaru yang selama ini dicuri pelaku bersama anaknya.
"Ada 8 sepeda dan setiap sepeda kisaran harganya Rp 7 jutaan. Tentu dijual ke penadah dengan harga jauh lebih murah," tandas Bangkit.
Aksi seorang ayah mengajak anaknya yang masih di bawah umur untuk melakukan tindakan melanggar hukum itu menuai hujatan warganet.