Bertemu di Sekolah, Pasangan Guru dan Siswa Ini Akhirnya Menikah
Bukan dengan teman seangkatan atau adik kelas bahkan kakak kelas, Zainul justru menikah dengan gurunya sendiri.
"Definisi kesayangan guru yang sebenarnya."
Bertemu di Sekolah, Pasangan Guru dan Siswa Ini Akhirnya Menikah
Sebuah akun TikTok bernama Zainul Mustaqim membagikan kisah cintanya yang unik. Tanpa diduga, Zainul rupanya mendapatkan jodoh di SMK.
Bukan dengan teman seangkatan atau adik kelas bahkan kakak kelas, Zainul justru menikah dengan gurunya sendiri. Melalui akun TikTok pribadi, Zainul kerap membocorkan sedikit demi sedikit alur pertemuannya dengan sang istri.
- Menkes Tegaskan Alat Kontrasepsi untuk Remaja yang Nikah Dini, Bukan Pelajar!
- Dulu Satu SMA, Teman Satu Sekolah Kembali Bertemu Setelah jadi TNI & Polri Ternyata Berjodoh & Menikah
- Tak Bertemu 9 Tahun, Pengantin Ini Menangis Haru saat Sahabatnya Diam-Diam Datang ke Pernikahannya
- Tak Punya Rasa Takut, Siswa Ini Bantu Guru Tangkap Tokek dengan Tangan Kosong
Sejak membuat konten seputar kisah cintanya yang plot twist, Zainul tidak pernah menjabarkan dengan jelas bagaimana awal peretemuannya dengan sang guru. Zainul hanya menyebut beberapa detail unik dari hubungannya.
Zainul menyebutkan sebelum dirinya menikahi gurunya sendiri, ia dan sang guru sudah menjalin asmara kurang lebih 5 tahun. Keduanya kemudian menikah setelah Zainul berprofesi sebagai abdi negara.
Selama 5 tahun menjalin asmara, Zainul dan sang guru tak pernah menunjukkan hubungan di depan orang tua masing-masing. Keduanya baru bercerita setelah ada niatan serius hingga pelaminan.
Kisah asmara Zainul dan istrinya seketika viral di TikTok. Sejak diunggah, video berdurasi kurang dari 1 menit ini sudah diputar hingga hampir 2 juta kali.
Banyak orang bertanya terkait selisih usia Zainul dan sang istri. Sayangnya, seiring dengan viralnya konten milik Zainul, ia tak pernah memberi tanggapan kepada netizen terkait usia.
"Berati s ibu awet muda ya. Enggak keliatan lebih tua," tulis netizen.
"Definisi kesayangan guru yang sebenarnya," imbuh netizen lain.
"Emang jodoh gak bisa ditebak ya," tandas netizen.
TikTok