Manfaat Eco Enzyme, Baik untuk Tanaman dan Filter Udara
Eco enzyme adalah larutan zat organik kompleks yang diproduksi dari proses fermentasi sisa sampah organik, gula dan air. Manfaat eco enzyme sangat banyak, mulai dari penyubur tanaman, campuran deterjen pembersih lantai, pembersih sisa pestisida, pembersih kerak, hingga penurunan suhu radiator mobil.
Eco enzyme adalah larutan zat organik kompleks yang diproduksi dari proses fermentasi sisa sampah organik, gula dan air. Manfaat eco enzyme sangat banyak, mulai dari penyubur tanaman, campuran deterjen pembersih lantai, pembersih sisa pestisida, pembersih kerak, hingga penurunan suhu radiator mobil.
Prinsip proses pembuatan eco enzyme mirip dengan proses pembuatan kompos. Hanya saja, dalam eco enzyme ada tambahan air sebagai media pertumbuhan sehingga produk akhir yang diperoleh berupa cairan yang lebih disukai karena lebih mudah digunakan.
-
Bagaimana Bunga Jeumpa diperbanyak? Perbanyakan Bunga Jeumpa ini dapat dilakukan dengan melalui biji yang tumbuh kurang lebih 3 bulan sesudah biji disebar.
-
Kenapa kerupuk jadi lembek? Kerupuk memiliki kecenderungan untuk menjadi lembek apabila dibiarkan di udara terbuka, terutama kerupuk yang dikemas dalam kaleng dan terbuat dari tepung tapioka.
-
Apa itu Jenang Gempol? Jenang gempol merupakan sebuah hidangan manis yang terbuat dari bubur sumsum dan gempol beras. Dilansir dari Liputan6.com, kuliner ini sudah ada sejak dulu. hidangan ini biasanya disajikan sebagai makanan penutup atau sarapan.
-
Apa itu pantun jenaka? Pantun jenaka merupakan salah satu jenis pantun yang populer. Pantun merupakan salah satu bentuk karya sastra yang sering digunakan dalam berbagai konteks. Keunikan dan kecerdasan pantun terletak pada pola penyusunannya yang terdiri dari empat baris dengan rima yang seimbang.
-
Apa yang dimaksud dengan jerawat punggung? Jerawat punggung adalah suatu kondisi kulit di mana terdapat timbulan berupa kemerahan, bengkak, bahkan berisi nanah pada bagian punggung.
Keistimewaan eco enzyme adalah tidak memerlukan lahan yang luas untuk proses fermentasi seperti pada pembuatan kompos, bahkan produk ini tidak memerlukan bak komposter dengan spesifikasi tertentu. Botol-botol bekas air mineral maupun bekas produk lain yang sudah tidak digunakan dapat dimanfaatkan sebagai tangka fermentasi.
Lantas, apa saja manfaat eco enzyme yang paling utama? Berikut ulasan selengkapnya.
Berasal dari Thailand
Konsep eco enzyme merupakan buah pikir Dr. Rosukon Poompanvong dari Thailand. Dr. Rosukon Poompanvong adalah seorang peneliti dan pemerhati lingkungan di Thailand. Pada tahun 2003, dirinya menerima penghargaan dari FAO (Lembaga dari PBB yang mengurus soal pangan dunia) regional Thailand untuk penemuannya yang bernama eco-enzyme.
Eco enzyme adalah cairan serbaguna hasil fermentasi dari limbah kulit buah, gula merah dan air. Gagasan eco-enzyme ini adalah mengolah enzim dari limbah atau sampah organik tersebut. Pada dasarnya, eco-enzyme mempercepat reaksi biokimia di alam untuk menghasilkan enzim yang berguna menggunakan sampah organik.
Enzim dari sampah organik ini adalah salah satu cara manajemen sampah yang memanfaatkan sisa-sisa dapur untuk sesuatu yang sangat bermanfaat. Produk eco-enzyme merupakan produk yang ramah lingkungan yang sangat fungsional, mudah digunakan, dan mudah dibuat.
Manfaat Eco Enzyme
Sebagai disinfektan, manfaat eco enzyme dapat menggantikan sebagian besar cairan pembersih berbagai produk rumah tangga bahkan untuk membersihkan udara dari bakteri di udara karena kemampuannya membunuh bakteri dan jamur.
Selain untuk mengurangi penggunaan cairan pembersih berbahan kimia, eco enzyme juga memiliki nilai ekonomis tersendiri karena dengan menggunakannya, Anda dapat mengurangi biaya pembelian produk pembersih komersial.
Selain itu, nutrisi yang terkandung dalam sisa buah dan sayuran dari pengolahan eco enzyme juga dapat dimanfaatkan sebagai pupuk! Aktivitas enzim di dalam eco enzyme juga dapat dimanfaatkan. Selama proses fermentasi, enzim mikroorganisme aktif mengolah sumber energi.
Diketahui bahwa eco enzyme mengandung aktivitas amilase, protease dan lipase yang dapat dimanfaatkan untuk mengolah limbah susu, di mana mengandung karbohidrat, protein dan lemak untuk dipecah oleh enzim tersebut. Berikut ini adalah beberapa manfaat eco enzyme:
- Pembersih lantai
- Pembersih toilet
- Pembersih dapur
- Cairan pencuci piring
- Pembersih/ filter udara
- Detergen pakaian
- Pengolahan limbah
- Perawatan tubuh dan rambut
- Obat nyamuk
- Pestisida
- Pupuk