Tips Aman Mengantre dengan Menerapkan Physical Distancing, Begini Caranya
Beberapa upaya untuk memutus rantai penularan virus Corona juga harus tetap dilaksanakan. Salah satunya saat mengantre pun kita disarankan untuk tetap menerapkan physical distancing atau jaga jarak.
Lembaga Kesehatan Dunia WHO menyatakan bahwa kita harus siap hidup berdampingan dengan Covid-19. Indonesia sudah tak memperlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan mulai memperkenalkan era new normal. Dimana saat ini, masyarakat sudah mulai bisa melakukan kegiatan seperti biasanya. Namun harus tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ada. Beberapa upaya untuk memutus rantai penularan virus Corona juga harus tetap dilaksanakan.
Nah, untuk situasi seperti ini, nampaknya ada hal lain seperti soal aturan mengantre yang perlu dipahami. Tidak dapat dipungkiri, antrean panjang saat berada di pusat perbelanjaan, rumah sakit, halte, atau tempat-tempat lainnya bisa menimbulkan kerumunan. Karena itulah, saat mengantre pun kita disarankan untuk tetap menerapkan physical distancing.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa yang terjadi pada kasus Covid-19 di Jakarta menjelang Nataru? Kasus Covid-19 meningkat di Ibu Kota menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
-
Bagaimana peningkatan kasus Covid-19 di Jakarta menjelang Nataru? Peningkatan kasus Covis-19 di DKI Jakarta aman dan sangat terkendali. Tidak ada kenaikan bermakna angka perawatan rumah sakit juga.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Apa gejala Covid Pirola? Mengenai gejala yang ditimbulkan akibat infeksi Pirola, diketahui belum ada gejala yang spesifik seperti disampaikan ahli virologi dari Johns Hopkins University, Andrew Pekosz, dilansir dari Liputan 6.Namun, tetap saja ada tanda-tanda yang patut untuk Anda waspadai terkait persebaran covid Pirola. Apabila terkena COVID-19 gejala umum yang terjadi biasanya demam, batuk, sakit tenggorokan, pilek, bersih, lelah, sakit kepala, nyeri otot serta kemampuan indera penciuman berubah, maka gejala covid Pirola adalah sakit tenggorokan, pilek atau hidung tersumbat, batuk dengan atau tanpa dahak, dan sakit kepala.
-
Mengapa masker kentang bisa mencegah jerawat? Melalui sebuah penelitian yang dilakukan mengenai manfaat masker kentang, hasil memperlihatkan bahwa kandungan asam azelaic dan sitokin yang terkandung di dalam kentang dapat mencegah pembentukan jerawat.
Istilah physical distancing nampaknya sudah sangat familiar di era pandemi seperti ini. Physical distancing adalah salah satu upaya untuk mengurangi penyebaran virus Corona atau Covid-19 dengan menjaga jarak antara satu orang dengan yang lain. Berikut beberapa tips aman mengantre dengan menerapkan physical distancing, seperti dirangkum merdeka.com dari berbagai sumber, pada Sabtu (21/11).
1. Jarak Aman Dalam 1 Sampai 2 Meter.
©2020 Merdeka.com/freepik
Menurut WHO physical distancing disarankan dengan jarak aman dalam 1 sampai 2 meter, karena jarak tersebut dianggap mampu menghindari droplet (percikan liur) orang lain.
2. Ikuti tanda yang sudah disediakan.
Biasanya sudah banyak toko-toko maupun fasilitas umum yang sudah dilengkapi tanda-tanda seperti garis merah maupun penataan kursi yang berjarak untuk menerapkan physical distancing. Sehingga kamu tetap bisa merasa nyaman dan meminimalisir terjangkitnya Covid-19 saat tengah mengantre.
Jika ada yang mencoba menyerobot dan mengisi jarak tersebut, tidak ada salahnya untuk menegur orang yang tidak mengikuti aturan atau tanda-tanda yang sudah disiapkan saat mengantre. Namun, pastikan untuk tetap menjaga jarak aman atau bisa juga meminta bantuan petugas yang bekerja di sana untuk menertibkannya.
3. Tetap gunakan masker.
Meski sudah melakukan physical distancing, tetap gunakan masker dalam beraktivitas. Ada kalanya kamu perlu membawa pula hand sanitizer untuk membersihkan tangan usai menyentuh benda-benda asing selama mengantre.
Reporter: Dwiyana Pangesthi