Bos Toyota: Celica Kembali Hadir di Pasaran Tahun 2025
Setelah berbulan-bulan menjadi bahan spekulasi, Toyota akhirnya mengumumkan bahwa model legendarisnya, Celica, akan kembali hadir di pasaran.
Setelah berbulan-bulan menjadi bahan spekulasi, Toyota akhirnya mengumumkan bahwa model legendarisnya, Celica, akan kembali hadir di pasaran. Pengumuman ini disampaikan oleh Wakil Presiden Eksekutif Toyota, Yuki Nakajima, dalam sebuah acara di Stadion Toyota bersamaan dengan Rally Japan.
Menurut laporan dari Carscoops (26/11/2024), Ketua Toyota, Akio Toyoda, mengungkapkan kepada media Jepang bahwa saat ini belum ada informasi resmi mengenai Celica, meskipun banyak penggemar yang menunggu kehadirannya. Ia secara tegas menyatakan bahwa Toyota berencana untuk menghidupkan kembali model Celica.
- Toyota Sediakan Posko dan Bengkel Siaga untuk Melayani Pelanggan selama Libur Natal dan Tahun Baru
- Toyota Hilux Rangga Bakal Dibanderol Rp 300 Jutaan, Diluncurkan Pekan Depan
- Bocoran Tiga Model Mobil Baru Hyundai yang Bakal Mengaspal di Indonesia Akhir 2024
- Silaturahmi 5 Menit Megawati dan Ketua TKN Prabowo-Gibran di Hari Lebaran
“Sejujurnya, belum ada tanda-tandanya saat ini. Namun, ada banyak orang di dalam perusahaan yang sangat menantikan Celica. Jadi saya tidak yakin apakah boleh mengatakan ini di forum publik, tetapi kami akan mengerjakan Celica!” jelas Akio Toyoda.
Ia juga menambahkan bahwa waktu peluncuran Celica di industri otomotif masih belum pasti, dengan kemungkinan rilis pada tahun 2025. “Mereka belum mengatakan kapan akan dirilis, jadi bisa jadi tahun depan,” tambahnya.
Sebelumnya, model Celica telah menjadi bagian dari jajaran produk Toyota dari tahun 1970 hingga 2006, dengan total tujuh generasi. Ada rumor yang menyebutkan bahwa generasi kedelapan Celica akan diperkenalkan di Tokyo Auto Salon 2025, namun kemungkinan besar itu hanya prototipe, bukan model produksi.
Menariknya, sebelum pengumuman resmi ini, Toyota telah memberikan sinyal mengenai comeback Celica beberapa minggu lalu melalui serial anime GRIP. Dalam anime tersebut, terdapat sebuah papan yang mencantumkan daftar mobil sport Toyota yang akan datang. Papan itu mencakup model-model yang akan diluncurkan, termasuk Supra MK6, Celica MK8, MR2 MK4, GR 86 MK3, dan GR GT3.
Kembangkan mesin dan model yang baru
Selain Celica, perhatian juga tertuju pada GR86 generasi selanjutnya. Dalam acara tersebut, seorang penonton mengajukan pertanyaan mengenai apakah model baru ini akan tetap mempertahankan mesin depan dan penggerak roda belakang, serta kemungkinan penggunaan mesin turbo.
Kazuya Oshima, pembalap GR86 Toyota di Seri Super Taikyu, memberikan jawaban yang agak tidak jelas, menyatakan bahwa Toyota sedang mengembangkan model masa depan. "Kami sedang mengerjakan banyak hal untuk masa depan mobil ini. Pengembangan utama dilakukan di sirkuit," ujarnya.
Lebih lanjut, Toyota menunjukkan keterbukaan terkait strategi mesin yang akan datang. Tahun ini, pabrikan asal Jepang ini mengumumkan bahwa mereka sedang merancang mesin baru berkapasitas 1,5 liter dan 2,0 liter yang akan mendukung elektrifikasi serta penggunaan bahan bakar alternatif.
Inisiatif ini merupakan bagian dari kerja sama dengan Subaru dan Mazda, bertujuan untuk memastikan bahwa mesin Toyota di masa depan akan meningkat dalam hal performa dan kualitas. Mesin empat silinder 2,0 liter turbocharged yang direncanakan untuk Celica baru diharapkan dapat menghasilkan tenaga hingga 400 hp dalam versi performa tinggi.