Jangan keseringan buka tutup radiator jika tak mau menyesal!
Semoga bermanfaat!
Radiator memang penting dalam sebuah komponen. Sebab fungsi radiator adalah untuk mendinginkan cairan pendingin yang telah menjadi panas setelah melalui saluran water jacket.
Namun ada yang perlu diperhatikan, yakni jangan terlalu sering membuak tutup radiator. Sebaiknya tutup radiator cukup dibuka jika Anda menguras air radiator saja.
Mengapa? Apakah berbahaya? Nah, di sini merdeka.com akan menjelaskan pada Anda.
Menurut tips yang dikeluarkan oleh Toyota Asta (11/11), disarankan untuk tidak sering membuka tutup radiator karena dapat meningkatkan resiko rusak pada tutupnya.
Sementara itu, akibat buruk dari rusaknya tutup radiator adalah overheating, yaitu suhu panas mesin berada di atas normal. Efeknya bisa langsung ke mesin, yang mana mesin mobil Anda akan terdengar aneh, kurang bertenaga, boros bahan bakar, bahkan mogok di tengah jalan.
Katup pada radiator ada dua, yakni katup tekan dan katup vakum. Kedua katup inilah yang secara bergantian mengeluarkan dan mengisap sehingga air berputar dari tangki reservoir (tangki cadangan) ke radiator.
Nah, kedua katup pada tutup radiator inilah yang kemungkinan besar mengalami kerusakan apabila tutup radiator sering dibuka. Karena kerusakan itu, sirkulasi air kemudian menjadi tidak bagus. Yang lebih buruk lagi, lama kelamaan volume air radiator semakin berkurang karena tumpah keluar melalui tangki reservoir. Kekurangan jumlah air inilah yang kemudian memicu terjadinya overheating.
Namun Anda perlu tahu bahwa penyebab overheating bisa terjadi karena beberapa faktor. Setidaknya kondisi tersebut muncul karena sistem pendinginan tidak bekerja dengan baik. Pada beberapa kasus overheating berangsur-angsur mencuat karena ada masalah pada tutup radiator.
Untuk itu, untuk mendeteksi terjadinya kerusakan pada tutup radiator bisa dilakukan dengan melihat air pada tangki reservoir. Periksa ketinggian permukaan air pada tangki tersebut. Apabila tangki cadangan selalu penuh (bahkan air keluar dari selang pada tutup tangki reservoir), ini pertanda bahwa tutup radiator sudah perlu diganti.
Baca juga:
Cara unik hilangkan embun di kaca mobil pakai pasir kucing
5 Kebiasaan buruk yang bikin AC mobil rusak prematur
[Infografis] Tips jitu memilih mobil berdasarkan kepribadian
Beli mobil murah? Perhatikan 4 hal ini sebelum menyesal!
5 Kesalahan yang sering dilakukan saat mencuci mobil!
-
Kapan tips ini dibagikan? Ingin tahu caranya? Simak penjelasan lengkapnya yang disajikan pada Jumat (7/6/2024) berikut ini.
-
Apa makna dari kata "mobil" ? Kata "mobil" memiliki dua arti, yakni kendaraan dan kemampuan untuk bergerak dengan mudah.
-
Bagaimana cara menghidupkan Mobil Ketek? Mobil ini juga masih tergolong sangat jadul, karena cara menghidupkannya harus dengan cara diengkol terlebih dahulu.