Kia Rilis Dua Konsep Mobil Listrik Baru di Bulan Ini
Kia EV Day 2023 akan digelar di kota Yeoju, Korea Selatan. EV5 akan jadi penampilan publik perdana, selain perkenalkan dua konsep mobil listrik terbarunya.
Dalam event KIA EV Day pada 12 Oktober 2023.
Kia Segera Rilis Mobil Listrik Baru
Produsen otomotif dunia asal Korea Selatan, Kia, baru-baru ini mengumumkan rencana untuk memamerkan model-model barunya dalam acara Kia EV Day.
Acara ini akan berlangsung di Yeoju pada 12 Oktober. Acara ini akan menjadi tradis sehingga dilakukan rutin tiap tahun.
Pada acara ini, Kia juga akan menampilkan konsep serta teknologi-teknologi terbarunya untuk kendaraan listrik. Perhelatan acara ini juga diharapkan dapat memperkuat Kia sebagai pemimpin dalam industri mobilitas yang berkelanjutan, seperti dikutip dari arenaev.com, baru-baru ini.
Dalam keterangan resminya, Kia ingin memantik rasa penasaran dengan menyajikan foto siluet mobil apa saja yang akan diperkenalkan di EV Day tersebut.
Foto tersebut
menampilkan 5 siluet mobil listrik Kia, khas dengan lampu depan LED yang ditegaskan.
Dilansir Carscoops, jika dilihat secara seksama, dapat diketahui paling kiri adalah Kia EV6 yang sudah dipasarkan. Di sebelahnya terlihat
siluet crossover dengan LED vertical di depan.
@carscoops
2 Mobil Konsep EV Kia
Di bagian tengah, dari siluetnya, diketahui itu adalah EV5, SUV kompak terbaru.
Di sebelah kanan EV5, tampak SUV sub-kompak EV4 yang akan datang, bersebelahan dengan EV9,
flagship EV milik Kia.
Dalam acara yang digelar pekan ini, Kia akan memberikan tampilan komprehensif dari seluruh jajaran model EV. Mulai Kia EV5, EV6 GT, dan EV9. Selain itu, Kia akan membeberkan spesifikasi rinci dari EV5, yang telah diluncurkan di Chengdu Motor Show pada Agustus lalu.
Menariknya, Kia juga akan mengenalkan dua mobil konsep EV.
Kia EV Day akan menghadirkan pembicara utama
mengenai topik transisi Kia menuju penyedia solusi mobilitas berkelanjutan. Strategi EV Kia; filosofi desain
'opposites united', pembaruan strategi pelanggan (CX), dan
wawasan produk baru."
dikutip dari arenaev.com.