1.281 Warga eks Gafatar berlabuh di Tanjung Emas Semarang
Mereka kemudian langsung akan diantar ke Wisma Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.
Kapal Dharma Ferry 2 yang membawa ribuan warga eks Gafatar akhirnya bersandar di Pelabuhan Tanjung Emas Kota Semarang, Jawa Tengah Rabu (27/1) sekitar pukul 19.30 WIB. Ribuan eks anggota Gafatar langsung dikumpulkan di Terminal Penumpang Lantai 2, Pelabuhan Tanjung Emas.
Sebanyak 1.281 eks anggota ormas Gafatar yang terdiri dari 860 dewasa, 329 anak-anak dan 92 bayi, satu per satu menjalani pendataan dan pengecekan sementara. Mereka kemudian langsung akan diantar ke Wisma Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.
Kabag Psikologi Biro SDM Polda AKBP Agus Yulianto menyatakan bahwa di Pelabuhan Tanjung Emas ini hanya dilakukan proses pendataan dan pengecekan kesehatan karena jumlah eks Gafatar yang terlalu banyak. Menurutnya, tidak memungkinkan untuk melakukan proses assesment atau perbincangan antara petugas psikolog dan para eks anggota Gafatar tersebut.
"Kita tidak mungkin melakukan assesment di sini seperti kemarin. Kalau kemarin kan jumlahnya hanya ratusan. Sekarang kan sudah ribuan jumlahnya jadi usai pendataan dan cek kesehatan langsung diantar ke Donohudan," ujar Agus di lokasi.
-
Kapan warga Kampung Adat Lebak Bitung menumbuk padi? Menariknya, padi yang ditumbuk adalah yang disimpan di leuit berusia empat sampai enam tahun dan masih sangat baik untuk dikonsumsi.
-
Kapan Burung Enggang Gading dinyatakan punah? Burung Kuau Bergaris Ganda, bagian dari genus Argusianus, dikenal hanya melalui beberapa bulu yang ditemukan dan dikirim ke London untuk diteliti. Hingga kini, keberadaan burung ini tidak pernah terungkap di alam liar. Berdasarkan hasil penelitian, burung ini dinyatakan punah oleh International Union for Conservation of Nature (IUCN), menambah daftar panjang spesies Indonesia yang telah lenyap.
-
Kenapa pondok perambah hutan dibakar? Petugas Balai Taman Nasional Tesso Nillo menemukan pondok yang dibangun perambah kawasan dilindungi. Tanpa basa basi, pondok itu langsung dibakar.
-
Dimana pondok perambah hutan dibakar? Pondok pertama ada di koordinat 0.241583 S, 101.912962 E.
-
Kapan Putri Gading meninggal? Kerangka ini ditemukan di Sevilla, Spanyol. Kerangka manusia berusia 5.000 tahun ditemukan di Sevilla, Spanyol.
-
Kenapa Waduk Gajah Mungkur dibangun? Waduk ini dibangun pada tahun 1978 dengan maksud untuk menyediakan sumber daya air bagi irigasi, perikanan, dan energi listrik.
Apalagi, menurut Agus, kondisi ribuan eks Gafatar mengalami kelelahan usai melakukan perjalanan jauh dari Kabupaten Ketapang menuju ke Pelabuhan Tanjung Emas.
"Apalagi kondisi mereka kelelahan dan mengalami trauma psikis. Sehingga kita tidak hanya untuk sementara mengistirahatkan mereka di sini. Belum lagi mereka yang trauma terkait dengan kejadian pembakaran camp sebagian eks anggota Gafatar," ujarnya.
Pantauan merdeka.com, usai turun dari Kapal Dharma Ferry 2, ribuan eks anggota Gafatar ini dibagi dalam beberapa kelompok. Masing-masing kelompok beranggotakan 35 orang sesuai kapasitas bus.
Kemudian, usai pendataan mereka langsung menjalani pengecekan kesehatan. Terutama bagi para eks Gafatar yang mengeluh sakit dan anak-anak maupun bayi mereka. Hingga pukul 21.30 WIB, ribuan eks anggota Gafatar ini sebagian masih menikmati konsumsi yang diberikan petugas kepada mereka. Petugas TNI Polri saat ini sudah menyiapkan 35 armada bus untuk mengantar ribuan eks anggota Gafatar ke Wisma Haji Donohudan, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.
(mdk/hhw)