13 Jam padam, PLN Pekanbaru kerahkan 40 petugas perbaiki kabel
PLN memprediksi, kabel yang terbakar akan selesai diperbaiki sampai Rabu (19/2).
Sejak pukul 10.00 WIB Selasa (18/2) hingga malam ini, listrik di hampir seluruh wilayah Kota Pekanbaru padam. 40 Petugas PLN area Pekanbaru diterjunkan guna memperbaiki kabel PLN 20.000 Volt pada Gardu Induk yang terbakar di Teluk Lembu Pekanbaru.
"Seluruh petugas teknis telah kita kerahkan kelokasi kejadian untuk mengatasi persoalan ini. Namun, sampai saat ini kita belum mendapatkan kepastian apa penyebab kerusakan tersebut, kemungkinan bisa jadi over load atau bisa juga terjadi kebocoran. Kita berharap masyarakat dapat sabar akan kondisi ini," kata Gustian Manejer PLN Area Pekanbaru kepada wartawan, Selasa (18/2) malam.
PLN memprediksi, terbakarnya kabel tersebut akan selesai diperbaikinya sampai Rabu (19/2). Namun dalam pengerjaan hingga malam ini, dirinya memastikan beberapa jalur sudah dapat dihidupkan.
"Kita berusaha kondisi ini segera pulih. Bagi yang listrik yang belum hidup kita minta untuk bersabar," katanya.
Sementara itu, General Manager PLN Wilayah Riau Kepulauan Riau (WRKR), Dody Pangaribuan, mengatakan alasan pemadaman listrik sejak pukul 10.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB ini karena ada kabel milik PLN yang terbakar. Namun hingga berita ini ditulis pada pukul 23.00 WIB, listrik belum juga hidup.
"Salah satu kabel terbakar, karena cuaca panas, sehingga merembet ke kabel lainnya, sementara gardu induk dari Teluk Lembu Pekanbaru terbakar, penyebabnya cuaca panas dan pemakaian listrik cukup tinggi, jadi 50 persen konsumen Listrik di Pekanbaru padam,"kata Dody.
Berikut area pemadaman yang dilakukan oleh PLN Pekanbaru. Daerah yang mengalami pemadaman pada hari ini:
Berikut area pemadaman yang dilakukan oleh PLN Pekanbaru:
1. Jalan Lokomotif, Jalan Dwikora, Jalan Cemara, Jalan Kelapa Sawit, Jalan Rawamangun, Jalan Parit Indah, Jalan Lumba-Lumba Hotel Labersa, Jalan Rawa sari, Jalan Sudirman, Jalan Aceh,Tribun Jalan Akasia, Sakuntala dan sekitarnya.
2. PT RGM, TVRI Rumbai, Jalan Limbungan, Jalan Sembilang, Jalan Pramuka, Jalan Sekolah, Danau Buatan dan sekitarnya.
3. Jalan Sekolah, Jalan Yos Sudarso, Jalan Sembilang, Jalan Paus, Jalan Pramuka, Jalan Limbungan, Umban Sari, Jalan Utama, Jalan Tegal sari Jalan Nelayan, Jalan Pesisir dan sekitarnya.
4. Jalan Kaharudin Nasution, Bandara Internasional SSK II, Teratak Buluh,Kampus UIR, Perumahan Pandau Permai, Jalan Pasir Putih dan sekitarnya.
5. Jalan Sikijang Mati, Jalan Pasir Putih, Desa Buluh Cina, dan sekitarnya.
6. Jalan Sudirman,Jalan Hangtuah, Jalan Mustika, Jalan Kartini, Jalan Borobudur, Jalan Prambanan, Jalan Diponegoro, Jalan Cut Nyak Dien dan sekitarnya.
7. Jalan Sei Duku, Jalan Sumber sari, Jalan Tanjung Datuk,Jalan Rokan, Jalan Kuantan, Jalan Soetomo, Jalan Beringin, Jalan Ronggowarsito, RS Zainab Jalan Surabaya, Jalan Harapan Raya, Jalan Patimura, Jalan Diponegoro, Jalan Sumatera, Jalan Sudirman, Jalan Cempedak, dan sekitarnya.
8. Jalan Tanjung Jati, Jalan Riau, Jalan Ratulangi, Jalan A.Yani, Jalan Karet, Jalan M.Yamin, Pasar pusat, Ramayana Plaza, Jalan Sudirman dan sekitarnya.
9. Jalan Satria, Jalan Sail, Kampung baru, Jalan Hangtuah, Jalan Indara Puri, Jalan Utama, Jalan Jawa, Jalan Sekuntum Jalan Harapan Raya,Jalan Singgalang,Jalan Bukit Barisan dan sekitarnya.
10. Pasar Lima puluh, Jalan SS Qasim, Jalan Gatot Subroto, Jalan Setia Budhi, Jalan Hasanuddin, Jalan Gatot Subroto, Markas Korem, Mall Pekanbaru, Jalan Bintara dan sekitarnya.
11. Jalan KH A Dahlan, Jalan Tambusai, Jalan Mangga, Jalan Pepaya, Jalan Nenas, Jalan Kuini dan sekitarnya.
12. Jalan Setia Budhi, Jalan Tj Datuk, Jalan Sutomo, Jalan Kampar, Jalan Hang Tuah, Jalan Hang Jebat, Jalan Thamrin, Jalan Jalan Cempaka, Jalan Teratai, Jalan A Yani, RS Santa Maria, Jalan Pangeran Hidayat, Jalan Cut Nyak Dien, Dahlia, Jalan Sam Ratulangi, M Yatim, Jalan Agus Salim, Jalan Sudirman dan sekitarnya.
13. Jalan Sumatra, Jalan Sudirman, Jalan Cendrawasih, Jalan Kereta Api, Jalan Puyuh Mas, Jalan Kopan, Jalan Wonosari dan sekitarnya.
14. Jalan Yos Sudarso, Jalan Nelayan, Jalan Pesisir, Jalan Sekolah, Jalan Sembilang, Jalan Umban sari, Jalan Utama dan sekitarnya.
15. Jalan Setia Budhi, Jalan Sutomo, Jl Kuantan Raya, Jl Tengku Umar, Jalan Kampar, Jalan Hang Tuah, Jalan Utama Kulim, Sp BPG, Jalan Hang Jebat, Jalan Thamrin dan sekitarnya.
16. Jalan Yos Sudarso, Jalan Nelayan, Jalan Pesisir, Jalan Sekolah, Jalan Sembilang, Jalan Umban sari, Jalan Utama dan sekitarnya.
17. Kantor Gubernur, Kantor Wali Kota, Pustaka daerah, Jalan Cut Nyak Dien, Jalan Sudirman dan sekitarnya.