13 Karyawan Positif Covid-19, Perkantoran Jasa Keuangan di Solo Tutup Sementara
Para karyawan sudah melakukan isolasi mandiri.
Salah satu kantor jasa keuangan di Kelurahan Tipes, Laweyan, Solo harus ditutup sementara akibat 13 karyawan dinyatakan positif Covid-19. Selain dilakukan penyemprotan disinfektan, penutupan tersebut dilakukan agar penularan Virus Corona tersebut tidak menjalar ke karyawan
“Kita sudah lockdown kantor itu. Kita tutup sementara operasional kantor tersebut untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 agar tidak meluas,” ujar Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo (Rudy).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
Rudi mengatakan para karyawan sudah melakukan isolasi mandiri. Dia membenarkan ada 13 orang karyawan terkonfirmasi positif berdasarkan hasil pemeriksaan tes swab. Mereka merupakan hasil penelusuran dari 3 karyawan yang positif Covid-19 sebelumnya yang juga masih satu kantor.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Solo, Siti Wahyuningsih menambahkan, 13 karyawan yang terpapar Covid-19 ini tersebar di beberapa kelurahan. Yakni Kelurahan Mojosongo, Nusukan, Purwosari, Joglo, Joyosuran, Panularan dan lainnya. Mereka dinyatakan positif setelah hasil uji swab keluar Minggu (18/10) kemarin.
Sementara itu berdasarkan data gugus tugas penanganan Covid-19 Solo, akumulasi warga yang terpapar mencapai 965 orang. Dari jumlah tersebut 675 diantaranya sembuh. Sedangkan 196 orang menjalani isolasi mandiri, 58 dirawat dan 36 lainnya meninggal dunia.
Baca juga:
Pimpinan DPRD Nilai Pemprov DKI Terlihat Tak Serius Menangani Banjir
Dinkes Sumsel Belum Temukan Kasus Covid-19 dari Klaster Demo UU Cipta Kerja
Kasus Positif Covid-19 di Seluruh Dunia Tembus 40 Juta
Wagub Riza Puji DPRD DKI Soal Raperda Penanggulangan Covid-19 Selesai Tepat Waktu
Depok Masuk Zona Oranye Covid-19, Pembatasan Aktivitas Usaha Diperpanjang
Gubernur Jabar Gandeng TNI-Polri Antisipasi Lonjakan Covid-19 saat Libur Panjang