18 Warga di Riau Sembuh dari Corona, 74 Orang Masih Dirawat
Kabar gembira disampaikan tim gugus tugas penanganan Covid-19 di Riau. Hari ini, 18 orang di Riau dinyatakan sembuh dari virus Corona. Mereka sudah diperbolehkan pulang ke rumah masing- masing.
Kabar gembira disampaikan tim gugus tugas penanganan Covid-19 di Riau. Hari ini, 18 orang di Riau dinyatakan sembuh dari virus Corona. Mereka sudah diperbolehkan pulang ke rumah masing- masing.
"Hari ini 18 pasien positif Covid-19 telah sembuh. Sehingga total ada sebanyak 139 orang dinyatakan sehat dan diperbolehkan," ujar Juru Bicara Penanganan Covid-19 Riau, dr Indra Yovi dalam Minggu (28/6).
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
Dari 18 orang yang dinyatakan sembuh tersebut, 15 orang di antaranya warga kota Pekanbaru. Sementara, dua orang lainnya adalah warga Kampar. Satu pasien lagi merupakan warga negara Malaysia.
Yovi juga mengatakan, hari ini ada satu penambahan kasus positif Covid-19 di Riau. Pasien tersebut adalah warga Kabupaten Kampar.
"Belum diketahui riwayat penularan dari SA (18). Sebab, pasien ini tidak memiliki riwayat perjalanan dan riwayat kontak erat dengan pasien positif covid-19. Saat ini Ia telah diisolasi di Kabupaten Kampar," kata Yovi.
Selain 139 pasien telah dinyatakan sembuh dari total sebanyak 224 orang pasien, 74 pasien di antaranya masih menjalani perawatan di beberapa rumah sakit rujukan khusus covid-19. Sedangkan 10 orang tercatat sudah meninggal dunia.
Sedangkan untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang masih dirawat saat ini terdapat 227 pasien, PDP negatif covid-19 dan dipulangkan sebanyak 1.592 orang, dan PDP meninggal dunia terdapat 182 orang. Total PDP berjumlah 2.001 orang.
"Untuk jumlah ODP dalam pemantauan ada 4.920 orang dan ODP sudah selesai pemantauan 73.992orang. Sampai hari ini, Laboratorium Biomolekuler RSUD Arifin Achmad telah memeriksa 9.141 spesimen," tutupnya.
Baca juga:
Pasien Covid-19 di Lebak Banten Tersisa Delapan Orang
Melonjak Tajam, 1.027 Pasien Sembuh Dalam Sehari & Catatan Tertinggi Selama Pandemi
Tertinggi Sejak Pandemi, Jumlah Pasien Sembuh Hari Ini Capai 884 Orang
Bertambah 11, Jumlah Pasien Positif Covid-19 Sembuh di Bali 657 Orang
Pasien Positif Covid-19 Sembuh di Garut Bertambah Satu, Total Jadi 21 Orang
Cerita Pasien Covid-19 Terlama di Bali Usai Dinyatakan Sembuh pada Tes Swab ke-24