389 Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Jakarta Mulai Masuk Asrama
Para jemaah masuk ke asrama haji itu dengan menerapkan protokol Kesehatan.
389 Jemaah haji kloter Pertama Embarkasi Jakarta masuk Asrama Haji Pondok Gede Jakarta, hari ini (3/6). Mereka masuk ke asrama haji itu dengan menerapkan protokol Kesehatan.
Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latif menyebutkan mereka harus melalui proses pemeriksaan kesehatan. Hilman memastikan jemaah dalam kondisi sehat dan terbebas dari paparan Covid-19.
-
Kapan orang naik haji? Melansir dari berbagai sumber, Senin (6/2/23), berikut ulasan selengkapnya untuk Anda mengenai 25 kata-kata naik haji dengan sarat doa dan harapan mulia. Kata-kata Naik Haji 1. Haji adalah ibadah yang tak semua orang memiliki keberuntungan untuk melaksanakannya. Maka dari itu, gunakanlah waktu Anda untuk beribadah secara maksimal. Selamat menunaikan haji.
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Kenapa orang naik haji? Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya. Menurut istilahnya, Haji tak lain berasal dari bahasa Arab 'Hagg' yang berarti berziarah. Maka dari itu, makna haji sendiri yakni merupakan ibadah berupa ziarah yang dilakukan ke Kota Suci Mekkah dalam rangka meningkatkan keimanan dan takwa seseorang terhadap Allah SWT.
-
Bagaimana cara orang naik haji? Biasanya, ada serangkaian acara yang dilakukan menjelang seseorang menunaikan ibadah Haji. Salah satunya yakni momen berpamitan kepada sanak, saudara, hingga orang-orang terdekat.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
“Saya yakin jemaah yang masuk hari ini sehat-sehat dan terbebas dari Covid-19. Saya lebih baik keras di sini demi melindungi semua jemaah haji,” tegas Hilman di Jakarta, Jumat, (3/6).
Dengan slogan ‘Mabrur, Sehat, Barokah’, Hilman mengajak para jemaah untuk beribadah dengan senang dan riang.
“Mari Bapak/Ibu, kita sama-sama meneriakkan Mabrur, Sehat, Barokah,” tegas Hilman di sela-sela sambutannya.
Hilman lalu menjelaskan kesiapan para petugas haji untuk melayani Jemaah. Mereka sudah didukung database digital urutan keberangkatan dan informasi lain terkait pergerakan jemaah. Kloter pertama dan kloter-kloter berikutnya sudah selesai, termasuk validasi dokumen.
“Proses digitalisasi dokomen saat ini dilakukan guna membantu proses visa dan paspor selesai lebih cepat, sehingga ada akselarasi pelayanan,” ungkap Hilman.
Jemaah kloter pertama akan diberangkatkan dari Bandara Soekarno-Hatta pada Sabtu, 4 Juni 2022, pukul 06.45. Mereka diperkirakan tiba di Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz Madinah pada 12.10 waktu Arab Saudi.
Keberangkatan jemaah kloter pertama ini akan dilepas oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta.
Turut hadir dalam penerimaan jemaah, Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri, Saiful Mujab, Kepala Biro Humas, Data dan Informasi Akhmad Fauzin, dan Kepala Kanwil Kementerian Agama DKI Jakarta, Cecep Khairul Anwar.
(mdk/ray)