Acara pisah sambut Kapolda Metro diminta tak buat rakyat susah
Seluruh halaman parkir Polda Metro Jaya dipakai untuk acara penyambutan Kapolda yang baru.
Polda Metro Jaya menggelar acara pisah sambut dari Kapolda Metro yang lama, Irjen Putut Eko Bayuseno dengan Irjen Dwi Priyanto di lapangan lalu lintas Polda Metro Jaya.
Terkait hal itu, pelayanan pembayaran pajak kendaraan di Polda Metro Jaya pun dikeluhkan beberapa warga. Sebab, seluruh halaman parkir dipakai untuk acara penyambutan Kapolda yang baru.
"Cuma gara-gara mau ada penyambutan pimpinan sampai mengorbankan masyarakat," ucap Ahmad ketika ditemui di depan gerbang karena tidak boleh masuk membawa kendaraan ke dalam Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (18/3).
Lantaran dirinya tidak diperbolehkan masuk, maka pembayaran pajak lima tahunan untuk mobilnya terpaksa ditunda. Penundaan itu akan berimbas dengan denda karena terlambat. Ahmad berharap, hal-hal seperti ini tidak terjadi lagi.
Dia meminta jangan karena ego dan mencari muka untuk pimpinan baru masyarakat dikorbankan. Padahal harusnya aparat bersyukur masyarakat masih mau membayar pajak.
Hal senada juga dirasakan oleh Helmi. Ia terpaksa memarkirkan kendaraannya di pinggir jalan dan harus mengantre untuk membayar pajak karena dipadati warga.
"Kalau pakai drive thru itu cuma lima menit, tapi sekarang sudah sejam belum selesai," tegasnya.
Apalagi, menurutnya, maraknya para calo semakin memperkeruh suasana. Mereka dengan enaknya menyerobot antrean.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto meminta maaf terkait terganggunya pelayanan tersebut. Menurutnya, memang sedang diadakan acara penyambutan Kapolda baru yaitu Irjen Dwi Prayitni dan melepas Kapolda lama Irjen Putut Eko Bayuseno.
"Kami mohon maaf, karena memang sebagian kantor Polda Metro dipakai untuk acara," tegasnya.
Walaupun begitu, seluruh pelayanan pembayaran pajak tetap buka seperti biasa. "Hanya kendaraan yang tidak diperbolehkan masuk," pungkasnya.
Rencananya, acara tersebut akan berlangsung hingga pukul 16.30 WIB.
Baca juga:
Sambut Kapolda baru, Polda Metro steril dari kendaraan
Kapolri lantik Irjen Putut Bayuseno menjadi Kabaharkam
Irjen Putut Eko Bayu Seno promosi jadi Kabaharkam
Kapolri Sutarman pimpin upacara pelantikan Wakapolri
Pensiun Wakapolri, Komjen Oegroseno terjun ke bisnis sekuriti
-
Siapa yang memberikan apresiasi kepada Polri? Mahasiswa Apresiasi Polri atas hasil survei Litbang Kompas baru-baru ini.
-
Kapan wisuda anggota Polri di Turki? Acara tersebut diselenggarakan pada 26 Juli 2023 waktu setempat.
-
Mengapa anggota Polri ini diwisuda di Turki? Dia bersama 86 peserta didik internasional menjalani wisuda usai mengikuti kegiatan Capacity Building “The First Level Police Chief Training and The Non Thesis Master Degree” selama dua tahun.
-
Kapan Polri mengatur pangkat polisi? Hal itu sesuai dengan peraturan Kapolri Nomor 3 Tahun 2016 tentang Administrasi Kepangkatan Anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
-
Bagaimana Polri meningkatkan kepercayaan publik? Sebelumya Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho mengatakan, bahwa kepercayaan publik terhadap Polri meningkat karena transformasi Polri melalui program Presisi (prediktif, responsibilitas dan transparansi berkeadilan) yang digagas oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
-
Siapa saja anggota Polri yang diwisuda di Turki? Tiga personel Polri menjalani wisuda di Turkish National Police Academy (TNPA) yang dipimpin langsung oleh Presiden Recep Tayyip Erdoğan. Tiga Polri itu ada, Ipda Regina Setiawan dari Polda Kepri, Bripka Hilman Lasmana dari Polda Jawa Barat, dan Briptu Tiara Nissa Zulbida dari Polda Jawa Timur.