Aceng Fikri melenggang ke Senayan, simpatisan gunduli rambut
"Cukur gundul rambut ini sebagai ungkapan kegembiraan kami bahwa bapak Aceng jadi anggota DPD," ujar simpatisan
Sejumlah simpatisan Aceng HM Fikri rela menggunduli rambutnya sebagai ungkapan kegembiraan terhadap Aceng mantan Bupati Garut lolos meraih kursi Dewan Perwakilan Daerah (DPD) utusan Provinsi Jawa Barat.
"Cukur gundul rambut ini sebagai ungkapan kegembiraan kami dari simpatisan bahwa bapak Aceng jadi anggota DPD," kata seorang simpatisan, Ayi Abdul Fatah disela-sela mencukur rambutnya di rumah kediaman Aceng HM Fikri di Kampung Copong, Kabupaten Garut, seperti dikutip dari Antara, Kamis (24/4).
Dia menuturkan, ada 27 orang menyatakan janji akan mencukur gundul rambutnya jika Aceng HM Fikri lolos terpilih menjadi anggota DPD utusan dari Jawa Barat.
"Ada 27 orang yang akan dibotakin, bahkan saya secara pribadi juga selain cukur rambut, sudah berjanji akan memotong kambing kalau bapak Aceng jadi DPD," katanya.
Simpatisan lainnya, Uju Gutawa mengatakan aksi cukur rambutnya itu merupakan ungkapan rasa syukur terhadap Aceng HM Fikri yang mampu meraih suara banyak untuk DPD dari Jawa Barat. Dia berharap kemenangan tersebut dapat membawa kebaikan untuk pembangunan Jawa Barat khususnya Kabupaten Garut yang lebih baik.
"Harapan saya pak Aceng lebih amanah, semoga menjadi lebih hati-hati, dan Jawa barat lebih baik dari yang sudah-sudah," katanya.
Aksi cukur rambut para simpatisan itu disaksikan Aceng HM Fikri, bersama anggota keluarganya dan para pendukungnya sambil tertawa riang ketika melihat orang digunduli rambutnya.
Sementara itu Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat telah selesai menggelar rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pemilu 2014, Rabu (23/4) malam.
Perolehan suara pemilihan DPD utusan Jawa Barat, Aceng HM Fikri meraih peringkat ketiga degan jumlah 1.139.556 suara. Peringkat pertama raihan suara oleh artis komedi, Oni mendapatkan 2.167.485 suara.
Selanjutnya peringkat kedua Eni Sumarni dengan raihan 2.171.830 suara dan ke-empat Ayi Hambali meraih 1.032.465 suara.
Baca juga:
Apa yang bikin Aceng Fikri lolos ke Senayan? Ini analisisnya
Ini empat orang yang diprediksi bakal jadi senator Jawa Barat
Aceng Fikri peringkat kedua pemilihan DPD di Garut
Jadi calon anggota DPD, Aceng Fikri cuma modal Rp 10 juta
Aceng Fikri lolos jadi calon senator dari Jawa Barat
-
Apa yang dilakukan KPU Jakarta Utara terkait surat suara DPRD DKI Jakarta untuk Pemilu 2024? KPU Jakarta Utara mulai melakukan proses pelipatan suarat suara DPRD Provinsi Jakarta yang melibatkan puluhan pekerja dari kalangan warga sekitar. KPU setempat mulai melakukan proses penyortiran dan pelipatan surat suara secara bertahap.
-
Siapa yang mengantar Gibran ke KPU? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep tiba di kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, di Kertanegara IV, Jakarta, sekitar pukul 08.06 WIB. Kehadiran Kaesang ke Kertanegara, untuk mengantarkan Bacawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM) sekaligus kakaknya Gibran Rakabuming Raka, mendaftar diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
-
Bagaimana KPU mengesahkan suara Prabowo-Gibran? Sebelum mengesahkan perolehan suara itu, August Mellaz menanyakan pendapat kepada para saksi dan Bawaslu yang hadir. Setelah mereka setuju, Mellaz pun mengesahkan suara itu dengan mengetok palu.
-
Apa yang dijamin Heru Budi terkait TK Gudang Peluru? "Enggak ada. Dari awal enggak ada niatan itu (gusur)," kata Heru Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, memastikan tidak bakal menggusur Taman Kanak-kanak (TK) Gudang Peluru, Tebet, Jakarta Selatan karena aktivitas revitalisasi taman di kawasan tersebut.
-
Apa tugas utama KPU dalam menyelenggarakan pemilu? Tugas utama KPU adalah mengatur, melaksanakan, dan mengawasi seluruh tahapan pemilihan umum, mulai dari pemilu legislatif, pemilu presiden, hingga pemilihan kepala daerah.
-
Kapan Prabowo dan Gibran mendaftar ke KPU? Bacapres Prabowo Subianto dan Bacawapres Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftarkan diri ke KPU hari ini, Rabu (25/10).