Atasi lonjakan penumpang, PT KCJ jadikan semua rangkaian 12 gerbong
Fadhil menjelaskan, pihaknya akan menambahkan gerbong untuk semua jurusan. Di mana yang awalnya hanya berisikan delapan atau sepuluh rangkaian, maka nantinya akan menjadi 12.
Direktur Utama PT KCJ, Muhammad Nurul Fadhila mengatakan, pihaknya tengah menyiapkan armada tambahan. Tujuannya untuk mengantisipasi adanya lonjakan penumpang jelang liburan Ramadan 2017 mendatang.
Dia mengungkapkan, penambahan penumpang pada liburan kali ini diperkirakan mencapai 10,7 persen. Sehingga perlu ada antisipasi agar masyarakat tak terlalu lama menunggu.
"Grafik kepadatan penumpang. Trend kita cukup tinggi. Kami sedang berupaya dalam satu rangkaian, sehingga kepadatan itu akan berkurang secara bertahap," kata Fadhila di Jakarta Pusat, Selasa (20/6).
Fadhil menjelaskan, pihaknya akan menambahkan gerbong untuk semua jurusan. Di mana yang awalnya hanya berisikan delapan atau sepuluh rangkaian, maka nantinya akan menjadi 12.
"Secara bertahap satu dua tahun ke depan seluruh relasi akan ditransportasi 12," jelasnya.
Selain itu, Fadhil menyarankan pengguna Tiket Harian Berjamin (THB) beralih ke Kartu Multi Trip (KMT). Alasannya agar masyarakat tidak perlu menganteri sebelum bepergian.
"Kartu multi trip biasanya enggak lama waktu top up. Yang sudah rutin menggunakan KRL, mulai beralih ke kartu multi trip," tutupnya.