Berkah kedatangan Raja Salman bagi Ustaz Yusuf Mansur
Kedatangan Raja Salman juga membawa berkah bagi Ustaz Yusuf Mansur. Ia mengaku kebanjiran ucapan terima kasih dari koleganya di Arab Saudi, yaitu ulama dan Imam Masjidil Haram. "Betapa mereka punya Raja dihargai. Kalau presiden kita dihargai kan kita ikut senang," jelasnya.
Sambutan luar biasa dari masyarakat Indonesia terhadap kedatangan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulazis Al Saud. Mulai dari orang nomor satu di Tanah Air ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi), Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan sebagian besar dari berbagai kalangan.
Kedatangan Raja Salman juga membawa berkah bagi Ustaz Yusuf Mansur. Ia mengaku kebanjiran ucapan terima kasih dari koleganya di Arab Saudi, yaitu ulama dan Imam Masjidil Haram.
"Saya sudah dapat SMS, WhatsApp dari Imam-Imam Mekah dan Madinah mereka bersyukur, bayangkan Imam Masjidil Haram dan Imam Masjid Nabawi WA (WhatsApp) ke ane merasa terima kasih raja kami disambut," kata Yusuf di Kompleks DPR RI, Jakarta Kamis (2/3).
Secara langsung, Ustaz Yusuf hadir dalam penyambutan Raja Arab di Kompleks Parlemen Senayan DPR RI. Dia senang bisa memiliki kesempatan bertemu dengan Raja Salman saat kunjungan kenegaraan ke Indonesia.
"Saya selama ini sudah kenal Raja Salman tapi beliau enggak kenal saya. Saya senang dong pastinya," kata Yusuf.
Yusuf menuturkan, para koleganya di Arab Saudi melihat siaran yang ada di Indonesia saat warga Bogor menyambut kedatangan Raja Salman. Padahal saat itu Bogor tengah dilanda hujan lebat. Meski demikian, hal itu tak menyurutkan kegembiraan dan penghargaan atas kedatangan Raja Salman.
"Betapa mereka punya Raja dihargai. Kalau presiden kita dihargai kan kita ikut senang," jelasnya.
Dengan adanya sambutan luar biasa kepada Raja Salman, Ustaz Yusuf berharap besar bisa berdampak pada perlakuan orang-orang Saudi kepada para TKI bekerja di sana. Begitu juga dengan perlakukan jemaah haji dan umroh setiap tahunnya.
Lebih lanjut, Yusuf Mansur menambahkan, kunjungan Raja Salman beserta rombongannya merupakan sebuah kehormatan. Apalagi usai melakukan perjalanan dinasnya, Raja Salman memilih berlibur di Bali.
"Ini menunjukkan ada hubungan Islam dengan agama lain yang berjalan dengan baik. Raja Arab aja pilih liburan ke Bali yang kita tahu di sana seperti apa," jelas Yusuf.
Kehadiran Raja Salman pun, kata dia, menjadi sebuah pekerjaan rumah yang besar untuk Indonesia. Yakni memantapkan diri sebagai negara yang tangguh dan menunjukkan rasa percaya diri Indonesia sebagai negara dengan umat muslim terbesar di dunia.
"Saya berharap nanti Indonesia yang keliling negara lain dan Indonesia yang berinvestasi di sana. Jadi kita yang beli aset di luar negeri," tuturnya.
Baca juga:
Amankan Raja Salman, TNI-Polri sebar sniper di Bali
Raja Salman belum tentu salat Jumat di Istiqlal
Alasan di balik lawatan Raja Saudi ke Asia lebih dulu daripada ke AS
Momen ini yang buat Raja Salman ingin bertemu cucu Soekarno
Video Jokowi angkat pohon buat ditanam Raja Salman di Istana Negara
Kunjungan Raja Salman kado milad terindah bagi Masjid Istiqlal
Venna Melinda merinding saat Raja Salman lewat di depannya
-
Kapan Timnas Indonesia bertanding melawan Arab Saudi? Maarten Paes akhirnya melakukan debutnya bersama Timnas Indonesia dan hasilnya cukup mengejutkan. Sebelumnya, Paes diperkirakan tidak akan tampil saat Timnas Indonesia bertandang ke markas Timnas Arab Saudi pada matchday 1 Grup C ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, yang berlangsung pada Jumat (06/09/2024).
-
Kapan Timnas Indonesia main lawan Arab Saudi? Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi dalam laga pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Jumat (6/9/2024) dini hari WIB.
-
Kapan Timnas Indonesia akan bertanding melawan Arab Saudi? Timnas Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Arab Saudi dalam laga pertama Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
-
Siapa yang memimpin serangan Timnas Indonesia saat menghadapi Arab Saudi? Indonesia bahkan memimpin lebih dulu melalui gol Ragnar Oratmangoen di menit ke-19.