Berkas P21, KPK limpahkan perkara OC Kaligis ke Pengadilan Tipikor
Kemungkinan, penandatangan pelimpahan berkas perkara dilakukan di Rutan Guntur.
Hari ini Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan melimpahkan berkas perkara OC Kaligis dalam kasus suap hakim dan panitera (PTUN) Medan ke Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Kemungkinan, penandatangan pelimpahan berkas perkara dilakukan di Rutan Guntur.
"Kami dikontak salah satu penyidik dibilang hari ini ada pelimpahan, untuk P21 adalah berkas diserahkan dari penyidik kepada penuntut umum," kata Kuasa hukum OC Kaligis, Humphrey Djemat di gedung KPK, Jakarta, Selasa (11/8).
Humprhey mengatakan berkas perkara akan dilimpahkan di Rutan Guntur lantaran kondisi pengacara kondang tersebut tidak stabil. Untuk itu, menurut dia penyidik KPK sudah mempersiapkan langkah pelimpahan berkas di tempat OC Kaligis ditahan.
"Kondisi Pak OC kan tahu sendiri (tidak stabil) tapi penyidik sudah memperhitungkan kalau Pak OC tidak bisa dibawa ke kantor KPK maka pelimpahan tetap dilakukan di Rutan Guntur," ujar dia.
Dia juga mengakui kalau kliennya akan menolak penandatangan pelimpahan berkas perkara itu. Namun, Humprhey yakin jika penyidik sudah mempersiapkan langkah-langkah jika OC Kaligis menolak menandatangani berkas tersebut.
"Teman-teman tahu sebelumnya Pak OC tidak mau tanda tangan. Kalau soal seperti itu pasti KPK punya mekanismenya, kaya kemarin perpanjangan penahanan, karena Pak OC enggak mau menandatangani, penolakannya juga tidak mau ditanda tangan dilakukan video untuk itu," pungkas dia.
Seperti diketahui, KPK menetapkan OC Kaligis sebagai tersangka. Dia ditetapkan sebagai tersangka setelah dijemput paksa di Hotel Borobudur di kawasan Lapang Banteng pada Selasa (14/7). Bahkan, KPK langsung menjebloskan OC Kaligis ke jeruji besi di Rutan Guntur.
Penetapan status tersangka terhadap OC Kaligis merupakan hasil dari pengembangan kasus suap Hakim PTUN Medan setelah sebelumnya menciduk lima orang dalam operasi tangkap tangan di Medan, Sumatera Utara. Kelima orang itu antara lain, Ketua PTUN Medan, Tripeni Irianto Putro serta dua hakim lain yaitu, Hakim Amir Fauzi dan Hakim Dermawan Ginting. Selain ketiga hakim, KPK juga turut menciduk satu panitera, Syamsir Yusfan serta seorang pengacara Yagari Bhastara alias Geri anak buah OC Kaligis.
Atas perbuatannya, OC Kaligis disangkakan dengan Pasal 6 ayat 1 huruf a dan Pasal 5 ayat 1 huruf a atau b, Pasal 13 UU 20 tahun 2001 juncto Pasal 64 ayat 1 juncto Pasal 55 ayat 1 KUHPidana.
Baca juga:
Polri bakal usut penyidik KPK yang dilaporkan OC Kaligis
Polri bakal surati KPK terkait pelaporan OC Kaligis
Kuasa hukum sebut Velove Vexia laporkan KPK ke Polri terkait Kaligis
KPK batal hadir, sidang praperadilan OC Kaligis ditunda
Jadwal biro hukum padat, KPK minta praperadilan OC Kaligis ditunda
Sidang perdana praperadilan OC Kaligis digelar di PN Jakarta Selatan
Suap hakim PTUN, berkas OC Kaligis segera dilimpahkan ke Tipikor
-
Apa yang ditemukan oleh KPK di kantor PT Hutama Karya? Penyidik, kata Ali, mendapatkan sejumlah dokumen terkait pengadaan yang diduga berhubungan dengan korupsi PT HK. "Temuan dokumen tersebut diantaranya berisi item-item pengadaan yang didug dilakukan secara melawan hukum," kata Ali.
-
Dimana penggeledahan dilakukan oleh KPK? Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan KPK Ali Fikri menyebut penggeledahan kantor PT HK dilakukan di dua lokasi pada Senin 25 Maret 2024 kemarin. "Tim Penyidik, telah selesai melaksanakan penggeledahan di 2 lokasi yakni kantor pusat PT HK Persero dan dan PT HKR (anak usaha PT HK Persero)," kata Ali Fikri kepada wartawan, Rabu (27/3).
-
Apa yang jadi dugaan kasus KPK? Pemeriksaan atas dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN Bupati Sidoarji Ahmad Muhdlor Ali diperiksa KPK terkait kasus dugaan pemotongan dan penerimaan uang, dalam hal ini dana insentif ASN di lingkungan BPPD Pemkab Sidoarjo.
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Apa yang tertulis di karangan bunga yang diterima oleh KPK? Dalam karangan bunga tertulis 'selamat atas keberhasilan anda memasuki pekarangan tetangga'. Tertulis pengirimnya adalah Tetangga.
-
Kenapa Kaesang datang ke KPK? "Saya datang ke sini bukan karena undangan, bukan karena panggilan tapi inisiatif saya dan saya tadi juga di dalam mengklarifikasi mengenai perjalanan saya tanggal 18 Agustus ke Amerika Serikat," kata Kaesang kepada wartawan di gedung lama KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (17/9).