Berkendara sambil pegang HP, mahasiswi dijambret anak sekolah
IPhone 5 milik korban disikat dua penjambret.
Gara-gara kebiasaan mengendarai sepeda motor sambil memegang handphone, mahasiswi di salah satu perguruan tinggi Kota Jambi menjadi target penjambretan. Iphone miliknya disikat dua penjambret yang masih pelajar.
"Setelah beberapa jam melakukan aksinya kedua oknum pelajar yang menjambret tersebut berhasil ditangkap anggota kepolisian sektor Telanaipura," kata Kabid Humas Polda Jambi AKBP Kuswahyudi Tresnadi di Jambi, Senin (25/1).
Kedua pelaku penjambretan adalah MC (19) warga Kelurahan Sungai Putri, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi dan MF (18) warga Kelurahan Simpang III Sipin, Kecamatan Kotabaru Jambi.
Ditulis Antara, penangkapan kedua pelajar itu setelah adanya laporan Polisi Nomor: LP/B-074/I/2016/Spkt B Sek Telanai tertanggal 22 Januari 2016, yang dilaporkan Sonya Devega (22) yang merupakan seorang mahasiswi di Kota Jambi.
Kronologis kejadian yakni Jumat (22/1) sekitar pukul 14.00 WIB, korban melintas di Jalan Slamet Riyadi, tiba-tiba dipepet dari sebelah kiri oleh pelaku yang mengendarai sepeda motor jenis Honda Beat.
Pelaku kemudian langsung menarik handphone jenis iPhone 5 warna gold yang dipegang pada tangan sebelah kiri korban, dan akhirnya kedua tersangka melarikan diri.
Setelah dikembangkan, kedua tersangka sudah menjambret sebanyak delapan kali, yakni satu kali di kawasan Telanaipura dan tujuh kali di Kotabaru dan kini keduanya ditahan di sel mapolsek untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.