BJ Habibie dan Kisah Lahan Kosong di Samping Makam Ainun
Wakil Kepala Bagian Kantor TMP Kalibata, Lani, mengatakan lahan kosong tersebut dipesan sendiri oleh Habibie. Memang, sebagai mantan presiden, Habibie memiliki hak untuk menentukan sendiri di mana dia akan dimakamkan. Dan lahan kosong tersebut sengaja dipilihnya, sebagai perwujudan cintanya pada Ainun.
Siapa yang tak tahu kisah cinta Presiden Ketiga RI, BJ Habibie dan sang istri, Hasri Ainun Habibie. Kehangatan pasangan suami istri ini banyak menginspirasi orang bahkan sampai dimuat dalam film berjudul Habibie dan Ainun.
Saat Ainun meninggal dunia pada 2010 lalu, Habibie begitu terpukul. Air mata berlinang di wajahnya.
-
Apa penemuan utama B.J. Habibie yang merevolusi dunia penerbangan? Salah satu inovasi paling penting yang dihasilkan oleh BJ Habibie adalah Teori Crack Progression atau Teori Retakan.
-
Bagaimana BJ Habibie dianggap melakukan kebaikan saat menggantikan Soeharto? “Pak Habibie itu melakukan kebaikan bukan karena hukum, misalnya begitu beliau terpilih sebagai presiden menggantikan Pak Harto, apa yang diumumkan pertama? Saya akan memerintah sebentar karena tahun depan akan mengadakan pemilu,” kata Mahfud MD.
-
Kapan BJ Habibie menggantikan Soeharto menjadi presiden? Ketika Orde Baru selesai, BJ Habibie yang menggantikan Soeharto memiliki etika untuk tidak melanjutkan pemerintahannya sampai 5 tahun.
-
Kapan Habib Muhammad bin Idrus Al Habsyi meninggal? Makam Habib Muhammad meninggal di Kota Surabaya pada tahun 1917 Masehi.
-
Apa yang menjadi kunci keberhasilan masa depan bangsa menurut BJ Habibie? Kualitas sumber daya manusia merupakan kunci keberhasilan masa depan bangsa. SDM yang unggul dan berdaya saing akan mengantar Indonesia sejajar dan disegani bangsa lain.
-
Mengapa BJ Habibie menganggap penting belajar dan menganalisis di masa muda? Ketika muda kita habisi dengan bermalas-malasan maka tua juga akan malas-malasan lalu tak terasa besok mati, namun kalau kita banyak belajar dan banyak analisis maka saat dia tua dia menang.
Sembilan tahun Ainun tiada, Habibie masih selalu mengenang sosok wanita bersahaja itu. Setiap malam, Habibie selalu membaca Yasin sebagai doa yang dia kirimkan untuk kekasih hatinya itu.
"Saya berdoa. Saya baca Yasin tiap malam untuk dua orang. Untuk Ibu Ainun dan ibu yang melahirkan saya," kata Habibie.
Ainun dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata. Meski mereka sudah terpisah, semasa hidupnya Habibie sering berziarah ke sana.
Di samping makam Ainun, terdapat sebuah lahan kosong. Disebut-sebut lahan itu memang dipesan khusus. Belakangan diketahui, lahan kosong itu ada karena Habibie selalu ingin dekat dengan istrinya.
"Pak Habibie ingin dekat dengan makam istrinya," tutur Lani, pengurus lahan TMP Kalibata ketika berbincang dengan Dream.co.id di lokasi pada 4 Juni 2015 lalu.
Lani merupakan salah satu PNS yang bertugas mengurusi lahan pemakaman khusus milik negara itu, Taman Makam Pahlawan Kalibata.
Wakil Kepala Bagian Kantor TMP Kalibata ini menuturkan, lahan kosong tersebut dipesan sendiri oleh Habibie. Memang, sebagai mantan presiden, Habibie memiliki hak untuk menentukan sendiri di mana dia akan dimakamkan. Dan lahan kosong tersebut sengaja dipilihnya, sebagai perwujudan cinta sejatinya kepada wanita pujaannya.
Malam ini, pria murah senyum itu kembali ke pangkuan Illahi setelah kesehatannya terus menurun sejak awal September lalu. Jasad Habibie akan disemayamkan di rumah duka di Patra Kuningan.
Baca juga:
BJ Habibie, Sang Pembuka Gerbang Kebebasan Pers di Indonesia
Hijab Ainun di Bawah Bantal, Lambang Kesetiaan Habibie Kepada Sang Istri
Mendag Enggar Cerita soal Kenangan Manis dengan BJ Habibie
Mendagri: BJ Habibie Sosok Teknokrat Kelas Dunia
Ibas: Saya Yakin Almarhum BJ Habibie akan Bertemu Almarhumah Ibu Ainun
VIDEO: BJ Habibie Meninggal, Menko Luhut Kenang Sosoknya yang Jujur
Sosok BJ Habibie di Mata Menko Luhut Panjaitan