Cabai rawit melambung, cabai merah turun
Saat ini harga cabai merah anjlok karena ketersediaannya cukup melimpah.
Harga cabai rawit yang beberapa hari lalu mencapai Rp 60 ribu per kilogram, saat ini kembali naik Rp 5 ribu menjadi Rp 65 ribu. Namun, kondisi berlawanan terjadi pada harga cabai merah yang harganya turun sekitar Rp 8 ribu per kilogram.
Seorang pedagang di Pasar Wage Purwokerto, Rodiah (54) saat ini harga cabai merah anjlok karena ketersediaannya cukup melimpah.
"Sudah hampir seminggu, harga cabai merah turun dari harga kisaran Rp 32 ribu per kilogram menjadi hanya Rp 24 ribu per kilogramnya. Saat ini pasokan cabai merah cukup banyak," katanya, Jumat (28/8).
Sementara itu, harga cabai rawit, menurut Rodiah, hingga saat ini mengalami kenaikan. Faktor penyebab tingginya harga cabai rawit di pasaran terjadi lantaran minimnya pasokan dari daerah sentra penghasil sayur mayur karena kondisi cuaca yang memasuki musim kemarau. Kondisi tersebut berbanding terbalik dengan cabai merah yang saat ini sedang panen.
Namun pedagang lainnya di Pasar Wage Eka (28) mengatakan, meski ada perbedaan harga antara cabai rawit yang memiliki selisih jauh dengan harga cabai merah, daya beli konsumen tetap stabil.
"Mungkin karena cabai merupakan salah satu komoditas pangan yang selalu dibutuhkan oleh masyarakat," katanya.
Sementara itu, harga komoditas lainnya seperti bawang merah dan bawang putih masih berada di harga yang relatif stabil di kisaran Rp 15 ribu per kilogram dan Rp 22 ribu per kilogram.