Cari korban longsor di Puncak, polisi dibantu anjing pelacak
Dia mengungkapkan, kedua anjing itu memang sudah berpengalaman ketika dibawa untuk mencari korban gempa di Nepal beberapa tahun lalu.
Petugas gabungan kembali melanjutkan pencarian korban longsor Puncak yang belum ditemukan di Riung Gunung, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Selasa (6/2).
Dalam pencarian hari ini, petugas menerjunkan dua anjing pelacak ke titik longsor yang berada di tebing setinggi 15 meter.
-
Mengapa tanah longsor terjadi? Selain itu, waspada juga jika halaman atau lantai pada rumah tiba-tiba ambles, adanya tanah yang runtuh dalam jumlah yang besar, serta munculnya mata air secara tiba-tiba.
-
Dimana tanah longsor terjadi di Kabupaten Karangasem? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Kapan tanah longsor terjadi di Banjar Dinas Ngis Kaler? Tanah longsor menimpa sebuah rumah di Banjar Dinas Ngis Kaler, Desa Tribuana, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali, pada Jumat (7/7) pagi.
-
Di mana longsor di Banjarnegara terjadi? Pada 6 Februari 2024, terjadi longsor di Dusun Sigadung, Desa Kalitlaga, Pagentan, Banjarnegara.
-
Di mana saja bencana tanah longsor terjadi di Jawa Tengah? Cuaca ekstrem dalam beberapa hari belakangan membuat sejumlah daerah di Provinsi Jawa Tengah dilanda bencana longsor dan tanah bergerak. Salah satu bencana longsor itu terjadi di Desa Tundagan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, pada Minggu (3/3) petang. Bencana longsor juga terjadi di Dukuh Secang, Desa Jetis, Kecamatan Sambirejo, Sragen.
-
Mengapa terjadi longsor di Kampung Gintung? Longsor terjadi setelah hujan deras mengguyur lokasi tersebut dan membuat bukit setinggi 100 meter di daerah tersebut longsor dan menimpa permukiman warga.
Anjing yang diberi nama Alfa dan Delta ini mulai melakukan pencarian korban dengan mengendus-endus tumpukan material longsor. Tujuannya untuk menemukan indikator keberadaan korban.
"Tadi ditemukan indikator di dua titik. Anjing tersebut menggonggong dan menggaruk-garuk tanah," kata Ketua Tim Jakarta Rescue, Fitri, di lokasi longsor, Selasa (6/2).
Sementara, Anggota Tim Jakarta Rescue Rey Herawati menambahkan, tugas Alfa dan Delta hanya hanya melakukan pencarian indikator adanya korban.
Dia mengungkapkan, kedua anjing itu memang sudah berpengalaman ketika dibawa untuk mencari korban gempa di Nepal beberapa tahun lalu.
"Selebihnya biar tim SAR yang melakukan pencarian di titik indikator tadi," jelasnya.
Sebelumnya, polisi menyebut, terdapat tiga orang korban longsor yang belum ditemukan. Berdasarkan keterangan saksi, ada dua motor yang tertimbun akibat longsor.
Baca juga:
Penampakan rel kereta di Bogor menggantung akibat longsor
Sulitnya evakuasi korban tanah longsor di Cijeruk
Tim gabungan masih cari dua korban longsor rel di Cijeruk
Tim gabungan masih cari dua korban longsor rel di Cijeruk
Tiga korban longsor rel di Cijeruk berhasil ditemukan
Evakuasi dilanjutkan, sekeluarga korban longsor rel di Cijeruk masih dicari