China klaim Pulau Natuna, Komisi I DPR minta pemerintah Jokowi tegas
"Pemerintah harus tegas ke China bahwa Natuna itu adalah wilayah kedaulatan Indonesia sesuai batas wilayah yang ada."
Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau yang terletak di tengah Laut China Selatan dimasukkan dalam peta oleh Republik Rakyat China sebagai wilayahnya. Hal ini pun diprotes keras pemerintah Indonesia karena telah sewenang-wenang mengklaim wilayah NKRI.
Ketua Komisi I DPR Mahfudz Siddiq mendesak pemerintah Jokowi bersikap tegas karena sudah jelas daerah kaya gas alam itu adalah NKRI.
"Pemerintah harus tegas ke China bahwa Natuna itu adalah wilayah kedaulatan Indonesia sesuai batas wilayah yang ada dan sesuai batas garis kita," kata Mahfudz di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (26/3).
Selain itu, Wasekjen PKS ini berharap agar pemerintah mengambil sikap yang tegas sehingga China akan berpikir dua kali untuk mengklaim wilayah Indonesia.
"Ada klaim harus direspons cepat dan pemerintah China pun tidak akan melakukan langkah-langkah yang memperluas konflik laut China Selatan ini," harapnya.
Baca juga:
Kabar China caplok Natuna, Mendagri bilang 'belum ada laporan'
Jokowi jangan takut digertak China
4 Alasan Indonesia harus pertahankan Natuna dari klaim China
Kerugian Indonesia jika Natuna dicaplok China
Tantangan Presiden Jokowi melindungi kekayaan Natuna dari China
Cengkraman asing di Natuna
-
Kenapa Presiden Jokowi membahas konflik Laut China Selatan dengan Presiden Marcos? Jokowi mengatakan dirinya akan membahas upaya meredakan ketegangan di Laut China Selatan. "Ya salah satunya (membahas Laut China Selatan)," jelas Jokowi sebelum bertolak ke Filipina melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa (9/1/2024).
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan gugatan terhadap Presiden Jokowi dilayangkan? Dilansir di situs SIPP PTUN Jakarta, Senin (15/1/2024), gugatan itu telah teregister dengan nomor perkara 11/G/TF/2024/PTUN.JKT tertanggal 12 Januari 2024.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana pengaruh Presiden Jokowi pada Pilkada Jateng? Peta kompetisi Pemilihan Gubernur Jawa Tengah berdasarkan temuan survei ini tampak masih cair. Semua kandidat masih berpeluang untuk saling mengungguli. Selain faktor popularitas calon, faktor Jokowi Effect, melalui tingkat kepuasan kepada presiden dapat berpengaruh," imbuh dia.